Jadi Sosok Tunggal Pilihan Jokowi, Benarkah Komjen Listyo Sigit Prabowo Disebut Dekat dengan Ulama?

- 13 Januari 2021, 17:40 WIB
Kabareskrim Polri Komjen Pol. Listyo Sigit Prabowo.
Kabareskrim Polri Komjen Pol. Listyo Sigit Prabowo. /ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/Nz/aa/ANTARA FOTO

PR BEKASI – Presiden Joko Widodo resmi mengajukan Komjen Pol. Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri.

Pengajuan Listyo Sigit Prabowo tersebut seperti tercantum dalam Surat Presiden (Supres) bernomor: R-02/Pres/01/2021.

Menurut Pengamat Intelijen dan Keamanan Ngasiman Djojonegoro, sosok Listyo Sigit Prabowo dianggap tepat untuk menjadi Kapolri.

Pasalnya, Listyo Sigit Prabowo dikenal sebagai sosok yang dekat dengan kalangan pesantren dan ulama.

Baca Juga: Raup Untung Lebih Banyak, Lakukan 5 Langkah Mudah Ini untuk Hadirkan ShopeePay di Gerai Usaha

"Sosok Komjen Pol. Sigit ini sangat akrab di kalangan pesantren dan ulama," kata Ngasiman Djojonegoro di Jakarta, Rabu, 13 Januari 2021, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara.

Hal tersebut dibuktikan saat dirinya menjabat sebagai kepala kepolisian di daerah, Listyo Sigit Prabowo rajin bersilaturahmi dengan para kiai dan ulama besar.

Tokoh kharismatik waktu itu yang sering Listyo Sigit Prabowo kunjungi, di antaranya K.H. Sahal Mahfudz, Habib Luthfi bin Yahya, K.H. Ma'ruf Amin, dan K.H. Abuya Muhtadi Dimyathi.

Karena kedekatan dengan kalangan pesantren dan para ulama, Listyo Sigit Prabowo juga menjadi Pengurus Pusat Majelis Dzikir Hubbul Wathon (PP MDHW) sebagai pembina.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x