Pesan Syekh Ali Jaber untuk Putra Sulungnya Al Hasan Ali Jaber: Jaga Salat, Jaga Ibu Keluarga

- 14 Januari 2021, 16:58 WIB
Syekh Ali Jaber wafat.
Syekh Ali Jaber wafat. /Instagram/@ariekuntung

PR BEKASI – Putra sulung Syekh Ali Jaber, Al Hasan Ali Jaber mengungkapkan bahwa semasa hidupnya, ayahnya itu memiliki pesan untuknya untuk keluarga.

Pesan dari Syekh Ali Jaber itu adalah untuk tetap menjaga salat dan menjaga ibunya.

"Pesannya dari dulu selalu jaga salat, jaga salat, jaga salat, jangan tinggalkan salat karena salat itu tiang agama. Terus jangan lupa jaga ibu dan keluarga," ujar Al Hasan Ali Jaber.

Al Hasan Ali Jaber mengaku, dirinya dan keluarga mengikhlaskan kepergian Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Bagikan Kenangan Salat Berjamaah Bersama Syekh Ali Jaber, Deddy Corbuzier Berduka: Will be Miss you

Meski demikian, dirinya tidak memiliki firasat apapun terkait meninggalnya sang ayah.

"Kalau firasat tidak ada sama sekali," ujarnya, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara pada Kamis, 14 Januari 2021.

Menurutnya, semasa hidup Syekh Ali Jaber tidak pernah meminta dirinya untuk meneruskan pekerjaan almarhum sebagai seorang pendakwah.

Karena pesan almarhum kepada dirinya untuk tetap selalu menjaga salat dan tidak meninggalkan salat.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x