Kagum dengan Ribka yang Vokal, Refly Harun: Itulah Dinamika Hubungan Politik Antara PDIP dan Jokowi

- 14 Januari 2021, 17:44 WIB
Sarjana Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) Refly Harun.
Sarjana Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) Refly Harun. /YouTube Refly Harun

PR BEKASi - Politisi sekaligus Anggota Komisi IX DPR dari PDIP Ribka Tjiptaning menduga cairan yang disuntikkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Rabu, 13 Januari 2021 bukan vaksin buatan Sinovac.

“Bisa saja itu bukan Sinovac yang dikasih kan kita enggak tahu semuanya, jangan ada dusta di antara kita,” kata Ribka dalam Rapat Kerja dan Rapat Dengar Pendapat Lanjutan Komisi IX DPR RI.

Menanggapi hal tersebut, pengamat politik Refly Harun kebingungan dengan keberanian politisi PDIP tersebut, namun ia menduga ini ada kaitannya dengan hubungan antara partai terbesar tersebut dengan Jokowi.

"Ribka yang berani vokal entah mau nembak ke mana dan rasanya, Ribka tidak mungkin seberani itu kalau tidak ada dukungan dari internal PDIP," ucapnya seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari kanal YouTube Refly Harun, Kamis, 14 Januari 2021.

Baca Juga: Kecewa dengan Raffi Ahmad yang Keluyuran Usai Divaksin, Gus Umar: Harusnya yang Duluan Lucinta Luna

"Karena, itulah dinamika hubungan politik antara PDIP dan Presiden Jokowi, dan jangan lupa Presiden Jokowi tidak hanya menjalin aliansi dengan the ruling party PDIP dan Megawati, tapi juga ada tokoh-tokoh lain di seputar presiden Jokowi yang belum tentu cocok dengan PDIP dan Megawati," katanya.

Terlepas dari ada tidaknya permasalahan politik antara Jokowi dan PDIP, Refly Harun mengaku kagum dengan keberanian Ribka yang bisa dengan jamblang mengungkapkan hal tersebut.

"Luar biasa ya, ketika seorang Ribka yang tidak lain adalah anggota DPR dari the ruling party yang kemudian justru mencurigai apa yang disuntikan ke Presiden Jokowi," tuturnya.

Baca Juga: Beruntung Kenal Syekh Ali Jaber, Deddy Corbuzier: Beliau Sosok yang Luar Biasa dan Bisa Mendamaikan

Halaman:

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x