Bantuan TNI untuk Gempa Mamuju dalam Perjalanan, Dandim: Korban Gempa di Pengungsian Harap Bersabar

- 16 Januari 2021, 08:37 WIB
Aparat TNI bersama Mentri Sosial Tri Rismaharini (tengah) mengunjungi bencana gempa yang mnewaskan 34 warga dan ratusan luka serta lima belas ribu pengungsi, Jumat, 15 Januari 2021.
Aparat TNI bersama Mentri Sosial Tri Rismaharini (tengah) mengunjungi bencana gempa yang mnewaskan 34 warga dan ratusan luka serta lima belas ribu pengungsi, Jumat, 15 Januari 2021. /ANTARA/M Faisal Hanafi/

PR BEKASI - Merespons terjadiya gempa bumi di Mamuju, Sulawesi Barat, pemerintah melalui aparat TNI segera mengirimkan bantuan kepada korban terdampak.

Dandim 1418 Kabupaten Mamuju Kolonel Tri Aji Sartono mengatakan, aparat TNI dan Polri bersama pemerintah telah melakukan koordinasi dalam menjalankan tugas menangani dampak dan korban yang ditimbulkan gempa berkekuatan 6.2 magnitudo di Mamuju.

"Bantuan dari TNI saat ini dalam perjalanan menuju ke Mamuju, bantuan itu berupa personel TNI, truk 10 buah, dapur lapangan, alat berat berupa eksavator, damptruk serta tenda serba guna lainnya," katanya di Mamuju pada Jumat, 15 Januari 2021, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Antara.

Baca Juga: Apresiasi Perjuangan Tim Indonesia di Thailand, Ketum PP PBSI: Enjoy The Competition

Dandim berharap, agar seluruh masyarakat tetap tenang dan tidak terpancing informasi yang tidak jelas dan tidak bertanggung jawab.

Ia juga berharap, agar seluruh relawan yang akan membantu dalam penanganan pascagempa bumi di Mamuju agar terkoodinir dengan baik melaksanakan tugas kemanusiaan ini.

Gempa di Mamuju yang terjadi 02.28 Wita Jumat dini hari, telah merobohkan kantor gubernur Sulbar dan merobohkan kantor fasilitas pemerintah, rumah sakit pusat perbelanjaan hotel dan pemukiman penduduk.

Baca Juga: Gugatan Praperadilan Habib Rizieq Ditolak, Neno Warisman: Mari Berdoa walaupun Doa Kita Dilecehkan

Selain itu membuat jalur trans Sulawesi dan jaringan listrik padam sehingga masyarakat sulit berkomunikasi.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x