Bukan Hanya Kasus Suap Bansos Covid-19, KPK Juga Tengah Selidiki Dugaan Tindak Pidana Lainnya Kemensos

- 9 Februari 2021, 12:31 WIB
Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron.
Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron. /Antara

 

PR BEKASI - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih menemukan sejumlah kasus korupsi hingga saat ini.

Sebelumnya, KPK telah menangkap sejumlah pejabat negara yang telah merugikan negara hingga milyaran bahkan triliunan rupiah.

Tak sampai disitu, KPK juga masih membuka penyelidikan baru terkait kasus dugaan korupsi bantuan sosial (bansos) di Kementerian Sosial.

Baca Juga: Tingkat Kepuasan Publik ke Jokowi Anjlok, Refly Harun: Biasanya Beralih ke Prabowo, Sekarang Anies

Penyelidikan dilakukan guna memeriksa kemungkinan adanya tindak pidana selain suap.

"Penyelidikan baru, artinya KPK sedang memeriksa terhadap dugaan tindak pidana lain selain dugaan tindak pidana suap yang sebelumnya sudah disidik," kata Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron di Jakarta, dikutip oleh Pikiranrakyat-Bekasi.com dari PMJ News pada Selasa, 9 Februari 2021.

Namun, Gufron tidak menjelaskan tindak pidana apa yang akan didalami KPK dalam kasus tersebut.

Baca Juga: Sebut Kudeta Myanmar karena Ada Kecurangan dalam Pemilu Tahun Lalu, Begini Penjelasan Min Aung Hlaing

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x