Anies Jadi Buah Bibir terkait Banjir Jakarta, Risma Beri Solusi: Setiap Pihak Harus Bersahabat dengan Alam

- 23 Februari 2021, 17:18 WIB
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini  yang menyebut setiap pihak harus bersahabat dengan alam.
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini yang menyebut setiap pihak harus bersahabat dengan alam. /Instagram @kemensosri

Dia mengatakan bahwa aliran sungai tidak boleh terganggu sehingga air bisa diantarkan dari hulu ke hilir tanpa adanya hambatan.

Baca Juga: Sindir Ayus Sabyan yang Mengaku Khilaf Telah Selingkuh, Uus: Khilaf 2 Tahun, Keren Juga si Abang

Risma juga menyampaikah, sampah-sampah harus dipisahkan dari aliran sungai.

Karena menurutnya sampah yang bercampur antara plastik dengan limbah lainnya, dapat menyebabkan terjadinya endapan yang tinggi di sungai.

"Ada langkah yang bisa dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya banjir. Hal ini bisa dilakukan dengan pengerukan sungai dan jalur air," ujar Risma.

Risma meyakini, banjir di suatu daerah bisa diminimalisir asal seluruh pihak mau bekerja.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 23 Februari 2021: Reyna Anak Nino Terkuak Hingga Aldebaran Kecewa pada Andin

"Bukan hanya menteri saja, tetapi pemerintah daerahnya juga demikian," ujar mantan Wali Kota Surabaya tersebut.

Risma mengaku menceritakan pengalamannya tersebut berdasarkan arahan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang sangat peduli terhadap lingkungan.

Bahkan, Risma yang dulunya menjabat sebagai Wali Kota Surabaya selalu mendapat wejangan dari Megawati bagaimana menyelesaikan permasalahan rakyat melalui program-program yang pro-lingkungan.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x