Dihujat karena Bela Jokowi Terkait Kerumunan, dr.Tirta: Kan Saya Beropini Sesuai Isi Pikiran Saya

- 24 Februari 2021, 17:15 WIB
dr.Tirta menilai Presiden Jokowi tak bisa disalahkan atas kasus kerumunan saat dirinya melakukan kunjungan di Maumere, NTT.
dr.Tirta menilai Presiden Jokowi tak bisa disalahkan atas kasus kerumunan saat dirinya melakukan kunjungan di Maumere, NTT. /

PR BEKASI - Dokter sekaligus Relawan Covid-19, Tirta Mandira hudhi alias dr.Tirta menanggapi hujatan yang diterimanya akibat membela Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang videonya viral karena  kunjungan kerjanya di Provinsi Nusa Tenggara Timur menimbulkan banyak kerumunan.

Heran dirinya dihujat, dr.Tirta jadi merasa serba salah dalam melakukan sesuatu. Dirinya tak berkomentar terhadap suatu peristiwa dikritik, lalu kemudian menyampaikan opini banyak pihak yang tak terima. 

Sedangkan menurut dr.Tirta, selama ini banyak pihak yang menggaungkan perihal kebebasan berpendapat. 

“Katanya siap menerima beda opini, begitu saya beropini, banyak yang ga trima, Giliran diam saja, disuru ngomong. Giliran ngomong disuru diam,” ujar dr.Tirta, dalam unggahan akun Instagram pribadinya, Rabu, 24 Februari 2021.

Baca Juga: Banjir Jakarta dan Semarang, Arief Poyuono: Nanti Solo Banjir Dibilang Gibran Salah juga

Baca Juga: Kondisi Ashanty Sempat Kritis hingga Buat Keluarga Panik, Anang Hermansyah: Dia Bilang Udah Enggak Kuat

dr.Tirta menyarankan bagi pihak yang tidak suka dengan perbedaan opini sebaiknnya jangan bermain media sosial terlebih dahulu, karena tentunya akan banyak menemui perbedaan pandangan dalam dunia mendia sosial.

“Kalo ga siap beda opini, matikan medsosmu dulu, ngopi dulu biar relax,” ucap dr.Tirta.

Terkait tanggapan dirinya soal kerumunan Jokowi, dr.Tirta  menegaskan bahwa yang ia sampaikan adalah sebagaimana yang ada di dalam pikirannya.  

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x