Puluhan Tahanan Korupsi termasuk Juliari Sudah Mendapat Vaksinasi Covid-19, Arief Muhammad: Iri Sekali

- 25 Februari 2021, 15:10 WIB
Mantan Menteri Sosial Juliari Peter Batubara sudah mendapatkan vaksin Covid-19.
Mantan Menteri Sosial Juliari Peter Batubara sudah mendapatkan vaksin Covid-19. /ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/ANTARA

PR BEKASI – Puluhan tahanan korupsi di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah mendapatkan vaksinasi Covid-19. 

Salah satu tahanan yang mendapatkan vaksinasi Covid-19 adalah mantan Menteri Sosial Juliari P Batubara. 

Kabar vaksinasi Covid-19 terhadap tahanan KPK ini pun ternyata menuai cemburu dari pengusaha muda sekaligus influencer Arief Muhammad. 

Melalui unggahan Instagramnya, Arief Muhammad mengaku iri dengan kabar tersebut. 

Baca Juga: Ikatan Cinta Malam Ini: Aldebaran Bohong Lagi, Andin Curiga karena Al yang Bawa Reyna Diam-diam

Baca Juga: Studi: Orang Kaya di Indonesia Diprediksi Lampaui China dan Terbaik di Dunia Setelah Covid-19 Reda

Arief Muhammad menuturkan bahwa ia dan keluarga hingga saat ini belum mendapatkan vaksin. 

“Iri sekali.. kami sekeluarga sampai sekarang belum divaksin,” kata Arief Muhammad sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Instagram @ariefmuhammad, Kamis, 25 Februari 2021. 

Unggahan ini pun mendapatkan beragam komentar dari warganet. Sedikit banyak warganet menyayangkan vaksinasi Covid-19 yang lebih dulu diberikan ke para tersangka korupsi. 

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: ANTARA Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x