Konten TikTok Dokter Kevin Samuel Diduga Lecehkan Perempuan, Alissa Wahid Minta IDI Jatuhkan Sanksi Etis

- 18 April 2021, 10:55 WIB
Dokter Kevin yang viral di TikTok setelah membagikan konten peragaan pembukaan ibu hamil yang terindikasi mengandung pelecehan perempuan.
Dokter Kevin yang viral di TikTok setelah membagikan konten peragaan pembukaan ibu hamil yang terindikasi mengandung pelecehan perempuan. /Kolase dari Twitter.com/@Tirta_hudhi dan @JakaWiradinata

“Agar dapat menjadi perhatian sejawat dokter dan menjadi garis batas tegas apa yang etis dan tidak etis secara profesi,” ujar Alissa Wahid.

Cuitan Alissa Wahid pun mendapatkan tanggapan dari Pendakwah Husein Ja’far Hadar.

Baca Juga: Kepala Junta Myanmar, Jenderal Min Aung Hlaing Akan Datang ke Indonesia untuk Hadiri KTT ASEAN

Menurut Husein Ja’far kejadian ini sungguh mengerikan.

Oleh karena itu, Husein Ja’far meminta IDI membuat tim khusus untuk menginvestigasi kasus ini.

Lanjutnya, apakah kasus ini merupakan kasus tunggal atau sebuah fenomena.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 18 April 2021: Al Dapatkan Informasi Terbaru Soal Pembunuhan Roy, Akankah Tuntut Pelaku?

“Ini sungguh mengerikan. Utamanya, perlu IDI membuat tim utk mengecek ini kasus tunggal atau jangan-jangan fenomena yg harus diperbaiki secara sangat serius dan kayaknya butuh waktu tak sebentar,” kata Husein Ja’fard dikutip dari Twitter @Husen_Jafar.

Sebelumnya dr Kevin mengunggah video berdurasi 15 detik lewat akun TikTok-nya, @dr.kepinsamuelmpg, pada Sabtu, 17 April 2021, tapi video itu kini telah dihapus.

Setelah diunggah, video itu viral di platform media sosial lain, termasuk Twitter.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x