Zaskia Mecca Sebut Sahur Lewat Toa Masjid Tidak Etis, Tokoh Papua: Muslim Kok Hati dan Telinganya Terganggu?

- 23 April 2021, 05:58 WIB
Selebritis Zaskia Adya Mecca atau dikenal Zaskia Mecca sebut sahur lewat toa masjid tidak etis, tokoh Papua Christ Wamea beri tanggapan.
Selebritis Zaskia Adya Mecca atau dikenal Zaskia Mecca sebut sahur lewat toa masjid tidak etis, tokoh Papua Christ Wamea beri tanggapan. /Twitter/@PutraWadapi

PR BEKASI - Artis Zaskia Adya Mecca menyampaikan keheranannya soal cara membangunkan sahur lewat toa masjid.

Merasa terganggu, istri Hanung Bramantyo ini mempertanyakan etika saat membangunkan sahur yang menurut sebagian orang sedang tren saat ini.

Menanggapi hal tersebut, tokoh Papua Christ Wamea mengaku heran dengan Zaskia yang notabenenya seorang muslim berani mengucapkan hal semacam itu.

Baca Juga: Coreng Citra KPK era Jokowi Usai Peras Wali Kota, Stepanus Robin Ternyata Miliki Hasil Tes 'Luar Biasa'

Dirinya menyebut, sebagai muslim, sangat aneh jika Zaskia Mecca merasa terganggu dengan toa masjid yang dipakai untuk membangunkan masyarakat sehingga bisa melaksanakan sahur.

"Muslim kok hati dan telinganya terganggu dengan bangunkan sahur lewat toa masjid?," kata Christ Wamea seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari akun Twitter @PutraWadapi, Jumat, 23 April 2021.

Baca Juga: Hadir di KTT Perubahan Iklim, Berikut 3 Cara Jitu Jokowi Perlambat Perubahan Iklim

Melalui akun Instagramnya, Zaskia mengunggah sebuah video yang merekam suara seseorang membangunkan sahur dengan berteriak menggunakan toa atau pengeras suara di masjid.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x