Kedapatan Bawa Ganja Saat Konvoi di Bundaran HI, Oknum Jakmania Diamankan Polisi

- 26 April 2021, 10:03 WIB
Oknum Jakmania diamankan polisi lantaran kedapatan membawa ganja saat konvoi perayaan kemenangan Persija Jakarta di final Piala Menpora 2021
Oknum Jakmania diamankan polisi lantaran kedapatan membawa ganja saat konvoi perayaan kemenangan Persija Jakarta di final Piala Menpora 2021 /Twitter/@ASDhiyono93

PR BEKASI – Seorang oknum suporter Persija Jakarta atau yang biasa disebut Jakmania telah diamankan oleh kepolisian Polda Metro Jaya.

Pemuda tersebut diketahui kedapatan membawa ganja saat Jakmania merayakan konvoi perayaan juara Persija yang menimbulkan kerumunan di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Senin, 26 April 2021 dini hari.

Karo Ops Polda Metro Jaya Kombes Pol Marsudianto mengatakan pihaknya langsung menangkap pemuda tersebut saat sedang membubarkan kerumunan suporter tersebut.

Baca Juga: Soroti Menhan soal Tragedi KRI Nanggala, Abdullah Rasyid: Harusnya Prabowo Malu dan Mundur

“Satu linting saja tadi. Itu ketika ditangkap dia buang. Saya lihat pas dihentikan dia buang itu,” katanya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara.

Diketahui, konvoi perayaan juara Persija tersebut terpaksa dibubarkan oleh pihak Polda Metro Jaya.

Hal tersebut dikarenakan para Jakmania telah melanggar sejumlah pelanggaran dan tidak mengindahkan imbauan petugas untuk membubarkan diri.

“Bermacam-macam ada juga tadi yang kedapatan membawa ganja, ada tadi salah satu di antara mereka, kemudian juga memang karena knalpotnya bising dan diajak untuk bubar tidak mau, tetap ngeyel, ya itu yang akan kami lakukan penindakan,” katanya.

Baca Juga: Sebut Tepuk Tangan Cuma Buang-buang Waktu, Sudjiwo Tedjo: Tepuk Tangan Dilarang? Aku Setuju

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x