McDonald's Minta Maaf BTS Meal Picu Kerumunan Pemesan, Pemeriksaan Polisi Tetap Lanjut

- 10 Juni 2021, 20:26 WIB
Antrean para pengemudi ojol untuk mendapatkan BTS Meal di erai McDonald's Raden Saleh Jakarta.
Antrean para pengemudi ojol untuk mendapatkan BTS Meal di erai McDonald's Raden Saleh Jakarta. /Antara Foto/Galih Pradipta/

PR BEKASI - BTS Meal menjadi makanan yang paling diburu oleh ARMY - sebutan fan boyband BTS - yang telah tersedia di gerai McDonald's di Indonesia.

Namun, antusias para ARMY BTS itu lantas memicu masalah. Sebab, mereka yang memesan sendiri atau melalui aplikasi online membuat kerumunan.

Pihak pengelola McDonald's pun akhirnya meminta maaf atas kerumunan para pemesan BTS Meal yang melalui ojek online atau datang lansgung ke gerai.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Sarankan McDonald's Hentikan Promo BTS Meal, Bagaimana ARMY?

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan bahwa pihak McDonald's meminta maaf dan memperbaiki sistem pemesanan BTS Meal.

"Ada beberapa gerai, manajemennya minta maaf atas kejadian tersebut dan akan memperbaiki aplikasi tersebut agar tidak terjadi lagi kerumunan," katanya, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Antara pada Juni 2021.

Atas kerumunan para pemesan BTS Meal itu, sebanyak 32 gerai McDonald's ditutup sementara selama 1x24 jam dan beberapa gerai sudah buka kembali pada hari ini.

Baca Juga: Seluruh Gerai McD di Bandung Dihukum Denda Akibat Kerumunan Pesanan BTS Meal

"Beberapa yang tutup ada juga yang mungkin jam 14.00 WIB siang baru bisa buka lagi untuk melayani para pembeli," ujar Yusri Yunus.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x