Sandiaga Uno Gandeng Tora Sudiro dan Darius Sinathrya, Promosikan Wonderful Ride

- 14 Juni 2021, 19:30 WIB
Sukseskan program Wonderful Ride, Sandiaga Uno gandeng Tora Sudiro dan Darius Sinathrya.
Sukseskan program Wonderful Ride, Sandiaga Uno gandeng Tora Sudiro dan Darius Sinathrya. /ANTARA

PR BEKASI - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno secara resmi mengajak dua pesohor Tanah Air, yakni Darius Sinathrya dan Tora Sudiro.

Usut punya usut, Darius Sinathrya dan Tora Sudiro digandeng oleh Sandiaga Uno demi sukseskan program Wonderful Ride.

Bukan tanpa alasan, Sandiaga Uno mengajak Darius Sinathrya dan Tora Sudiro ini karena dikenal sebagai penggemar motor.

Baca Juga: Wonderful Ride, Sandiaga Uno Ajak Komunitas Motor Pulihkan Ekonomi dan Pariwisata

Darius Sinathrya dan Tora Sudiro akan turut mengampanyekan pemulihan sektor pariwisata dengan menerapkan protokol kesehatan melalui CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Environment).

Program Wonderful Ride yang digagas Sandiaga Uno ini merupakan program dimana mengajak komunitas motor untuk menghidupkan kembali pariwisata di Indonesia.

Diketahui bersama, bahwa ekonomi maupun pariwisata sempat redup akibat dampak pandemi Covid-19.

Baca Juga: Tips Touring Naik Motor, Perhatian 4 Hal Penting Ini Sebelum Riding Jarak Jauh

Hal tersebut pun disambut sumringah oleh Tora Sudiro yang memiliki nama asli Gusti Taura Danang Sudiro ini.

"Sudah seharusnya komunitas motor itu bersinergi dengan pemerintah untuk ikut mendorong pemulihan dunia pariwisata di Indonesia,” katanya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara.

“Mereka bisa memberikan informasi akses dan fasilitas sebuah tujuan wisata kepada masyarakat dari hasil touring-nya,” sambungnya.

Baca Juga: Honda Buka Suara Soal Isu Kelangkaan Chip Semikonduktor, Apa Pentingnya Pada Mobil?

Sementara itu, Darius Sinathrya mengaku bahwa kolaborasi sangat diperlukan antara komunitas motor dengan stakeholder di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

"Sudah banyak contoh berbagai kegiatan bermotor seperti adventure memiliki nilai positif dalam kaitannya dengan dunia pariwisata di daerah,” ujarnya.

“Mereka bisa menjangkau tempat-tempat baru yang berpotensi menjadi tujuan wisata bagi masyarakat umum,” sambungnya.

Baca Juga: Simak 7 Tips Kurangi Potensi Kecelakaan Akibat Blind Spot, Waspadai Titik Buta ketika Berkendara

Darius pun berharap dengan adanya program Wonderful Ride ini dapat membuka lebih luas lagi cakrawala dari para rider.

“Dengan adanya Wonderful Ride akan membuka wawasan bagi para komunitas untuk bisa terus menjaga lingkungan sekitar," ucapnya.

Kegiatan Wonderful Ride ini juga mendapatkan apresiasi dan dukungan dari berbagai pihak.

Sebut saja seperti PT Pegadaian (Persero), perusahaan sektor otomotif, dan komunitas sepeda motor, diantaranya LA23 Riders.

Baca Juga: Kenali Tanda-tanda Mobil Honda Anda Harus Recall Fuel Pump 2021, Segera Cek ke Bengkel Terdekat Anda

Dalam kegiatan ini, para biker akan mengunjungi dan mempromosikan beberapa lokasi pariwisata.

Seperti Forest Coffee, Candi Arjuna Dieng, Desa Wisata Posong Temanggung, dan Gua Kiskendo Kulon Progo.

Tidak ketinggalan juga Desa Wisata Tuksongo Borobudur, Tugu Yogyakarta dan Desa Wisata Jagalan.

Baca Juga: Rolls-Royce Motor Cars Ciptakan Mobil dengan Fasilitas Piknik Paling Mewah di Bumi

Dibantu dengan Satgas Jamban, anggota komunitas akan ikut membersihkan fasilitas umum berupa toilet di lokasi-lokasi tersebut agar pengunjung merasa lebih nyaman.

Dalam program Wonderful Ride, Kemenparekraf membuat sebuah konsep perjalanan bermotor menyambangi jalur-jalur wisata unggulan di Jawa Tengah mulai dari 15-17 Juni 2021.

Sandiaga meminta semua pihak untuk ambil peran dalam menggairahkan kembali pariwisata di Indonesia termasuk komunitas motor ini.***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x