Terpaksa Barter Sepatu demi Susu Anak, Ayah di Solo Jadi Sorotan Media Asing

- 2 Agustus 2021, 22:18 WIB
Potret ayah di Solo, Jawa Tengah yang terpaksa melakukan barter sepatu dengan susu demi anaknya yang berusia 1 tahun.
Potret ayah di Solo, Jawa Tengah yang terpaksa melakukan barter sepatu dengan susu demi anaknya yang berusia 1 tahun. /Pixabay/pixabay

PR BEKASI - Media asing menyoroti sosok ayah di Indonesia yang terpaksa menukarkan sepatunya secara online demi sebungkus susu untuk anaknya yang masih berumur 1 tahun.

Dikutip dari World of Buzz oleh Pikiranrakyat-Bekasi.com, artikel tersebut berjudul 'Desperate Indonesian Father Barters His Shoes Online For Milk To Feed His 1yo Child'.

Bagaimana pun, umumnya orang tua akan melakukan hal terbaik demi memastikan anak-anak mereka aman dan dapat diberi makan,seperti yang dilakukan pria di Solo, Jawa Tengah.

Baca Juga: Media Asing Soroti 'Kebaikan' ARMY Indonesia, Inisiatif Gelar Acara Vaksinasi Covid-19 untuk Umum 

Seorang ayah turun ke media sosial dengan permohonan yang membuat sedih banyak hati warganet.

Media tersebut menyoroti aksi sang ayah yang rela menawarkan sepatunya dengan imbalan sebungkus susu demi anaknya yang berusia satu tahun.

“Maaf, saya tidak menjual. Saya hanya mencari perdagangan barter. Jika ada yang berminat dengan sepatu kulit ukuran 41, saya minta dibarter dengan susu Dancow kemasan 1+1 kg. Saya minta maaf, jangan tanya harganya, saya tidak ingin melihat, tukar saja,” kata sang ayah dalam video yang beredar.

Baca Juga: Media Asing Soroti Pernyataan Menkes yang Katakan Indonesia Telah Lewati Puncak Gelombang Kedua Pandemi Covid- 

Unggahan tersebut pun lantas menarik perhatian Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak, Kapolres Solo (Surakarta) yang memerintahkan jajarannya untuk melacak lokasi pria tersebut.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: World of Buzz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x