Lieus Sungkharisma Kritik Ade Armando: Beda Pandangan Politik Itu Biasa, Jangan Bawa-bawa Agama dan Suku

- 8 Agustus 2021, 07:17 WIB
Lieus Sungkharisma mengkritik Ade Armando dan mengingatkan bahwa perbedaan pandangan politik itu biasa tapi jangan bawa-bawa agama dan suku.
Lieus Sungkharisma mengkritik Ade Armando dan mengingatkan bahwa perbedaan pandangan politik itu biasa tapi jangan bawa-bawa agama dan suku. /Tangkapan layar YouTube.com/Refly Harun

PR BEKASI - Aktivis Sosial Kemasyarakatan Lieus Sungkharisma turut menyoroti sejumlah pernyataan Dosen Universitas Indonesia (UI) Ade Armando di media sosial, yang kerap membuat gaduh jagat maya.

Lieus Sungkharisma mengatakan bahwa dirinya merasa miris melihat Ade Armando yang terlihat seperti membela orang-orang Tionghoa dan nonmuslim.

Pasalnya, menurut Lieus Sungkharisma, pernyataan Ade Armando itu justru membuat suasana menjadi tidak nyaman dan malah berpotensi memecah belah bangsa Indonesia.

Baca Juga: Mengaku Miris Lihat Tokoh Islam Didiskriminasi, Lieus Sungkharisma: yang Paling Kelihatan Itu HRS

"Pak Ade Armando yang saya hormati, kelihatannya Bapak belain orang Tionghoa, belain orang nonmuslim, tapi kita lihatnya itu ngilu Pak, kayaknya gak enak," kata Lieus Sungkharisma, yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari video yang dibagikan Twitter @syafniir, Minggu, 8 Agustus 2021.

Lieus Sungkharisma mengatakan, sebagai orang yang berpendidikan seharusnya Ade Armando paham bahwa Indonesia memiliki beragam suku dan agama, sehingga jangan sampai mendiskriditkan satu sama lain.

"Bapak ini kan dosen di UI, orang-orang terdidik, orang pintar. Kita ini gak ada lagi perbedaan-perbedaan. Kita orang-orang Tionghoa, orang-orang nonmuslim, tapi janganlah mendiskriditkan agama lain," tutur Lieus Sungkharisma.

Baca Juga: Eks Koruptor Emir Moeis Jadi Komisaris BUMN, Mardani Ali Sera: Beban yang Buat BUMN Tak Bisa Bergerak Maju

Lieus Sungkharisma juga mengatakan bahwa pernyataan Ade Armando soal agama atlet yang menang Olimpiade sangat tidak enak didengar.

Halaman:

Editor: Rika Fitrisa

Sumber: Twitter @syafniir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x