Tips Mengerjakan Soal TIU CPNS 2021, Cara Cepat dan Mudah

- 14 September 2021, 16:00 WIB
Ilustrasi tes CPNS 2021. Simak tips mengerjakan soal TIU.*
Ilustrasi tes CPNS 2021. Simak tips mengerjakan soal TIU.* /Dok. Humas Pemprov Bali

PR BEKASI - Simak tips mengerjakan soal-soal TIU dalam seleksi Calon Pegawai Sipil Negeri (CPNS 2021).

Kendati sudah belajar untuk menjawab soal-soal TIU dalam seleksi CPNS 2021, namun tak ada salahnya mempersiapkan diri.

Tips-tips berikut ini dapat membantu peserta CPNS 2021 untuk menjawab soal-soal TIU dengan lebih cepat dan mudah.

Baca Juga: Marak Penipuan Oknum Calo, Seleksi CPNS 2021 Dorong Sistem Transparansi

Seperti yang diketahui, beberapa instansi yang membuka rekrutmen CPNS 2021 telah mengumumkan jadwal SKD-nya.

Jadi, waktu bagi peserta CPNS 2021 untuk berlatih mengerjakan soal-soal CPNS 2021 pun semakin singkat.

Dirangkum Pikiranrakyat-Bekasi.com dari akun Instagram @infocpnsterkini, berikut tips untuk menaklukan TIU agar bisa menjawab soal-soal dengan benar:

Baca Juga: Dosen Unsyiah Dipenjara 3 Bulan Setelah Kritik Tes CPNS, Abdillah Toha: Matinya Kebebasan Akademik, Tragis

1. Kemampuan Verbal

- Analogi: peserta CPNS 2021 harus memahami konsep perbandingan kata yang telah ditampilkan dengan lengkap, kemudian terapkan pada konsep perbandingan kata pada kaya yang ditanyakan.

- Silogisme: peserta CPNS 2021 harus memahami dengan betul-betul pernyataan yang diberikan supaya bisa mengambil kesimpulan terbaik.

- Analitis: peserta CPNS 2021 harus mengaris bawahi bagian penting pada pertanyaan, lalu tarik kesimpulan berdasarkan bagian penting tersebut.

Baca Juga: BKN Umumkan Pelaksaan SKD CPNS 2021, Berikut Syarat yang Harus Dipenuhi Sesuai Rekomendasi Satgas Covid-19

2. Numerik

- Berhitung: peserta CPNS 2021 harus memperbanyak latihan, pahami konsep pertanyaan dan rumus, jangan hanya terpaku pada cara cepat.

- Deret angka: peserta CPNS 2021 harus cermat melihat pola hubungan angka, coba semua dari 'kabataku', pangkat, sampai bilangan prima, kelipatan, dan lain-lain.

- Perbandingan kuantitatif: peserta CPNS 2021 harus cermat melihat informasi penting dari data kuantitatif dan buatlah persamaan dari sana. Perbanyak latihan bisa membantu menjawab soal tipe ini.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS 2021 Resmi Diperpanjang hingga 26 Juli 2021, Berikut Jadwal Terbaru Seleksi BKN

- Soal cerita: peserta CPNS 2021 harus catat bagian penting dari informasi dalam pertanyaan.

3. Figural

- Analogi: Satu-satunya kunci adalah perbanyak latihan, untuk mengetahui beragam jenis konsep dan pola perbandingan dua gambar yang mungkin keluar saat ujian.

- Ketidaksamaan: peserta CPNS 2021 harus berlatih teliti melihat perbedaan beberapa gambar.

Baca Juga: Dituduh Lulus CPNS Pakai Orang Dalam, Wanita Ini Bongkar Rahasianya

- Serial: peserta CPNS 2021 harus kuasai pola hubungan dalam bentuk gambar.

Namun yang perlu diingat oleh peserta CPNS 2021, yaitu:

- Tingkatkan kemampuan aritmatika dan berhitung.
- Boleh gunakan cara cepat, tapi jangan tersesat. Selain itu, peserta CPNS 2021 harus tetap memahami konsep pertanyaan dengan baik.
- Kemudian peserta CPNS 2021 harus memperbanyak koleksi perbendaharaan kata.
- Asah logika dan kemampuan analisis.
- Perbanyak dan persering latihan soal. ***

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x