Hari Santri Nasional 2021, Simak Makna Menyentuh dari Tema 'Santri Siaga Jiwa Raga'

- 22 Oktober 2021, 09:04 WIB
Ilustrasi santri. Peringatan Hari Santri Nasional 2021 mengangkat tema “Santri Siaga Jiwa Raga”.
Ilustrasi santri. Peringatan Hari Santri Nasional 2021 mengangkat tema “Santri Siaga Jiwa Raga”. / ANTARA/Fauzan

PR BEKASI – Tepat pada hari ini, 22 Oktober 2021 diperingati sebagai Hari Santri Nasional 2021.

Hari Santri Nasional 2021 diiperingati setahun sekali sejak Presiden Jokowi menetapkannya pada tanggal 22 Oktober 2015 lalu.

Penetapan Hari Santri Nasional 2021 ini sesuai dengan Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015.

Baca Juga: 43 Link Twibbon Hari Santri 2021 Gratis, Lengkap dengan Makna Singkat Logo dan Tema: Siaga Jiwa Raga

Diketahui, penetapan 22 Oktober merujuk pada tercetusnya "Resolusi Jihad" yang berisi fatwa kewajiban berjihad demi mempertahankan kemerdekaan lndonesia.

Sejak ditetapkan pada tahun 2015, setiap tahun kita rutin menyelenggarakan peringatan Hari Santri dengan tema yang berbeda.

Untuk peringatan Hari Santri Tahun 2021 ini mengangkat tema Santri Siaga Jiwa Raga. Berikut makna tema hari santri yang dikutip oleh Pikiranrakyat-Bekasi.com dari pidato Mentri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam pidatonya saat upacara peringatan Hari Santri Nasional pada Jumat, 22 Oktober 2021.

Baca Juga: Hari Santri 2021: Kenali Makna dan Filosofi Mendalamnya, Lengkap dengan Link Download Logo

Maksud tema Santri Siaga Jiwa Raga adalah bentuk pernyataan sikap santri lndonesia agar selalu siap siaga menyerahkan jiwa dan raga untuk membela Tanah Air, mempertahankan persatuan lndonesia, dan mewujudkan perdamaian dunia

Siaga Jiwa berarti santri tidak lengah menjaga kesucian hati dan akhlak, berpegang teguh pada akidah, nilai, dan ajaran lslam rahmatanlil'alamin serta tradisi luhur bangsa lndonesia.

Siaga Raga berarti badan, tubuh, tenaga, dan buah karya santri didedikasikan untuk lndonesia. Oleh karena itu, santri tidak pernah lelah dalam berusaha dan terus berkarya untuk lndonesia.

Baca Juga: 13 Ucapan dan Quotes Hari Santri 2021, Pagi Ini Bagikan di Media Sosial Dirayakan Secara Nasional 22 Oktober

Jadi, Siaga Jiwa Raga merupakan komitmen seumur hidup santri yang terbentuk dari tradisi pesantren yang tidak hanya mengajarkan kepada santri-santrinya tentang ilmu dan akhlak.

Melainkan juga tazkiyatun nafs, yaitu mensucikan jiwa dengan cara digembleng melalui berbagai 'tirakat'lahir dan batin yang diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Itulah makna tema peringatan Hari Santri Nasional 2021 yang langsung disampaikan oleh Yaqut Cholil Qoumas selaku Mentri Agama Republik Indonesia.

Baca Juga: Link Twibbon Hari Santri 2021, Besok Bisa Pakai Gambar dari Twibbonize di Sosial Mediamu Besok 22 Oktober

“Selaku Menteri Agama, saya patut menyampaikan terima kasih jugakepada seluruh elemen masyarakat dari Sabang sampai Merauke yang hariini sedang bersuka cita merayakan Peringatan Hari Santri 2021,” tutur Yaqut Cholil Qoumas, menutup pidatonya.

Upacara peringatan Hari Santri Nasional Sendiri berlangsung khidmat di halaman kantor Kementrian Agama yang hanya dihadiri oleh jajaran internal Kementerian Agama.

Tentunya dengan menerapkan protokol Kesehatan yang ketat. Sedangkan untuk yang tidak bisa menghadiri secara langsung, bisa mengikuti live di Zoom Cloud Meeting dan disaksikan langsung secara online di kanal Youtube Kementrian Agama Republik Indonesia.***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: YouTube Kemenag RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x