Bantah Cari Untung Lewat Tes PCR, Erick Thohir: Saya Tak Mungin Lakukan Itu

- 19 November 2021, 08:49 WIB
Menteri BUMN, Erick Thohir menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak mencari keuntungan pribadi pada pelaksanaan tes PCR.
Menteri BUMN, Erick Thohir menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak mencari keuntungan pribadi pada pelaksanaan tes PCR. /Facebook.com/Erick Thohir

PR BEKASI – Nama Menteri BUMN, Erick Thohir akhir-akhir ini tengah menjadi pembicaraan publik.

Pasalnya, Erick Thohir dan Menko Marvest Luhut Binsar Pandjaitan diduga telah mencari keuntungan pribadi pada tes PCR yang diwajibkan pemerintah untuk melakukan perjalanan jarak jauh.

Namun, Erick Thohir membantah bahwa dirinya mencari keuntungan pribadi dalam pelaksanaan tes PCR.

Baca Juga: Erick Thohir Bantah Terlibat dalam Bisnis PCR, Sebut Tak Mungkin Cari Keuntungan Pribadi

Menurut mantan pemilik Inter Milan tersebut, pelaksanaan tes PCR merupakan arahan langsung dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang diputuskan secara transparan setelah rapat dengan para Menteri.

Hal tersebut dikatakannya alam webinar bertajuk "Penanganan Pandemi Covid-19: Kontroversi Tes PCR Bisnis atau Krisis" yang digelar Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Kamis, 18 November 2021.

"Kebijakan itu secara transparan dan saya tidak mungkin mengatur jalannya rapat terbatas agar mendapat kebijakan yang menguntungkan pribadi saya," katanya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara, Jumat, 19 November 2021.

Baca Juga: Luhut Binsar Pandjaitan Dilaporkan usai Dituduh Terlibat Bisnis PCR: Bicara Pakai Data, Bukan Perasaan!

Dirinya mengaku, sejak pandemi Covid-19 menyerang Indonesia pada Maret 2020 lali.Kementerian BUMN langsung memberikan dukungan tes PCR dan pelacakan pasien Covid-19.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x