Kabar Baik! Menag Yaqut Sebut Indonesia Masuk Prioritas untuk Haji dan Umrah

- 23 November 2021, 07:00 WIB
Menag Yaqut sebut Indonesia masuk prioritas untuk haji dan umrah.
Menag Yaqut sebut Indonesia masuk prioritas untuk haji dan umrah. /Kemenag.go.id

PR BEKASI - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas melakukan pertemuan dengan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Taufig F. Alrabiah di Mekah pada Senin, 22 November 2021.

Dalam pertemuannya Menag Yaqut mengatakan bahwa Indonesia masuk prioritas untuk ibadah haji dan umrah.

"Alhamdulillah, hari ini saya bertemu dengan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Taufig F. Alrabiah di Mekah. Menteri Taufig mengatakan bahwa Indonesia adalah prioritas dalam masalah haji dan umrah," kata Menag Yaqut dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara, Selasa, 23 November 2021.

Baca Juga: Gus Yaqut Contoh Sikap Rasulullah dalam Lindungi Umat Kecil: karena Tugas Keagamaan

Setelah melakukan pertemuan bersama Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Menag Yaqut mengatakan pihaknya akan menyusun skenario dan linimasa pemberangkatan jemaah umrah.

Selain itu, menurut Menag Yaqut penerapan protokol kesehatan juga akan menjadi aspek penting dalam pengaturan penyelenggaraan umrah di tengah pandemi Covid-19 ini.

Menag Yaqut pun berharap agar persiapan penyelenggaraan umrah ini segera selesai.

Baca Juga: Yaqut Sebut Kemenag Hadiah Negara untuk NU, Refly Harun: Tidak Sesuai Pancasila

"Kita berharap semoga persiapan lanjutan, baik di Saudi maupun di Tanah Air bisa segera selesai sehingga penyelenggaraan umrah bisa segera dibuka," tutur Menag Yaqut.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x