Novel Baswedan Resmi akan Jadi ASN Polri, Sentil Pimpinan KPK 'Bermasalah'

- 6 Desember 2021, 16:36 WIB
Novel Baswedan dan mantan pegawai KPK lainnya terima tawaran Kapolri untuk menjadi ASN Polri, berantas korupsi dari pencegahan.
Novel Baswedan dan mantan pegawai KPK lainnya terima tawaran Kapolri untuk menjadi ASN Polri, berantas korupsi dari pencegahan. /ANTARA/Laily Rahmawaty./

PR BEKASI - Mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan menyatakan rasa prihatinnya dengan makin banyaknya perilaku korupsi dan bersifat masih.

Novel Baswedan juga mengatakan masifnya korupsi ini ditambah dengan kondisi KPK yang kini juga berkurang rasa percaya publik pada mereka karena pimpinan yang bermasalah.

"Prihatin dengan korupsi yang banyak dan masif, ditambah dengan kondisi KPK yang makin tidak dipercaya publik karena pimpinan KPK bermasalah," kata Novel Baswedan pada Senin, 6 Desember 2021.

Baca Juga: Vanessa Angel Mengejarnya dalam Mimpi, Sunan Kalijaga: Seperti Ada Sesuatu yang Mau Disampaikan

Karena itu dia pun menyambut gayung yang diberikan oleh Kapolri ketika menawarkan pada para mantan penyidik KPK yang tidak lolos dalam seleksi TWK sebagai ASN.

Novel Baswedan mengungkapkan dia dan sebagian besar mantan anggota KPK menerima penawaran Kapolri untuk ikut memberikan kontribusi memberantas korupsi.

"Saat Kapolri memberi kesempatan untuk ikut berkontribusi memberantas korupsi bidang pencegahan, maka saya dan sebagian besar IM57 menerima," tuturnya, sebagaimana dilihat PikiranRakyat-Bekasi.com dari Twitter @nazaqistsha.

Baca Juga: Fuji dan Fadly Tak Ingin Makam Vanessa dan Bibi Dipindahkan: Mereka Sudah Tenang

Lebih lanjut, kini para mantan penyidik KPK telah bersedia diangkay sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) Polri oleh Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Twitter @nazaqistsha ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x