Kisah Inspiratif Relawan Berkebutuhan Khusus, Jahit APD Hanya Dengan Kaki

- 14 April 2020, 11:35 WIB
NORFARRAH Syahirah Shaari, seorang penjahit berkebutuhan khusus yang tidak memiliki tangan menjadi relawan yang ikut menjahit APD untuk para tenaga medis yang bekerja di rumah sakit.*
NORFARRAH Syahirah Shaari, seorang penjahit berkebutuhan khusus yang tidak memiliki tangan menjadi relawan yang ikut menjahit APD untuk para tenaga medis yang bekerja di rumah sakit.* /Facebook Norfarrah/

PIKIRAN RAKYAT – Banyak hal yang bisa dilakukan masyarakat agar tetap produktif meski berada di tengah pandemi virus corona yang melanda lebih dari 190 negara di dunia.

Bekerja dari rumah, membuka donasi melalui berbagai platform, menjadi relawan atau bahkan melakukan aksi sosial membantu memenuhi kebutuhan sesama terutama mereka yang terpaksa berhenti bekerja akibat merebaknya pandemi.

Sementara masyarakat membantu di belakang layar, para tenaga medis berjuang melawan ancaman virus corona di garda terdepan.

Kasus yang kian meningkat membuat para tenaga medis mengalami kesulitan untuk mendapatkan alat pelindung diri atau APD.

Baca Juga: Sesi I, IHSG dan Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dollar Masih Berlawanan 

Padahal untuk menangani pasien, APD menjadi kewajiban untuk melindungi mereka dari risiko paparan virus yang berbahaya.

Baru-baru ini viral, Norfarrah Syahirah Shaari yang merupakan penjahit berkebutuhan khusus yang tidak memiliki tangan menjadi relawan yang ikut menjahit APD untuk para tenaga medis yang bekerja di rumah sakit.

Norfarrah membagikan videonya yang tengah menjahit APD menggunakan kakinya. Wanita asal Malaysia tidak membiarkan keterbatasan menghalangi niat baiknya untuk ikut berkontribusi dalam upaya menanggulangi pandemi virus corona di negaranya.

“Banyak orang yang penasaran ingin melihat cara saya menjahit menggunakan kaki saya jadi saya buat video ini. Kalian harus tahu, menjahit APD untuk para tenaga medis sangat membuat saya bahagia,” tutur Norfarrah sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bekasi.com dari World of Buzz.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: World of Buzz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x