Info Gempa Terkini di Banten, Gempa Susulan Lebih Kuat Magnitudo 5,1 Pukul 14:41 WIB

- 1 April 2022, 15:12 WIB
BMKG menyampaikan tentang info gempa terkini di Banten, Jumat, 1 April 2022.
BMKG menyampaikan tentang info gempa terkini di Banten, Jumat, 1 April 2022. /BMKG/

Info gempa terkini tertanda Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Bambang Setiyo Prayitno, M. Si ini membeberkan berdasarkan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempa dangkal.

Gempa Banten tersebut merupakan akibat adanya aktivitas sesar aktif. Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan geser ( strike-slip ).

Mengenai dampak, guncangan dirasakan di daerah Pelabuhan Ratu, Sumur, Malingping dengan skala intensitas II-III MMI ( Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu ), daerah Ciuyah, Saketi, Bekasi, Bogor dengan skala intensitas II MMI ( Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang ). 

Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi ini TIDAK BERPOTENSI TSUNAMI.***

Halaman:

Editor: Gita Pratiwi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah