Pengemudi Ojol Tewas Tersambar KRL di Jaksel, Polisi Lakukan Penyelidikan Soal Penyebab dan Identas Korban

- 11 Juli 2022, 20:12 WIB
Ilustrasi kecelakaan Kereta api.
Ilustrasi kecelakaan Kereta api. /PMJNews/PMJ News

PR BEKASI - Sebuah Video kecelakaan Kereta Rel Listrik telah tersebar luas di media sosial.

Tampak dalam video, sebuah KRL harus terhenti di tengah perlintasan, hingga menimbulkan kemacetan di sekitar lokasi kejadian.

Korban kecelakaan itu adalah pengendara motor yang diduga pengemudi ojek online tertabrak KRL di perlintasan Bintaro Permai, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Senin 11 Juli 2022.

Dilansir oleh PikiranRakyat-Bekasi.com dari PMJ News, Akibat kecelakaan di perlintasan KRL tersebut, pengendara motor itu meninggal dunia.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Scorpio dan Gemini 12 Juli 2022, Hati-hati dengan Hal yang Menimbulkan Salah Paham

Kapolsek Pesanggrahan Kompol Nazirwan mengkonfirmasi bahwa kecelakaan tersebut yang ditangani oleh Unit Laka Polres.

Berdasarkan informasi terakhir yang diterima, pengemudi ojol yang menjadi korban tela meninggal dunia.

"(Kecelakaan) ditangani Unit Laka Polres. Info terakhir (pengemudi ojol) meninggal," ujar Kapolsek Pesanggrahan, Kompol Nazirwan saat dikonfirmasi wartawan.

Nazirwan menambahkan, polisi masih belum mengetahui identitas korban.

Baca Juga: Doa Setelah Sholat Witir, Lengkap dengan Tata Cara Sholat dan Bacaan Niatnya

Menurutnya, hingga saat ini polisi masih mencari penyebab dan kronologi terjadinya kecelakaan tersebut.

Secara terpisah, polisi lalu lintas Jakarta Selatan dan tim lalu lintas AKP Sigit Prabowo membenarkan kejadian tersebut.

Namun, hingga berita ini dibuat belum ada keterangan lebih jelas tentang kecelakaan tersebut.

"Iya betul. Masih penanganan. Saya belum dapat laporan anggota di lapangan, tapi betul kejadiannya," kata Sigit kepada wartawan.***

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah