Siapkan Diri, Kemenag Pastikan Arab Saudi Izinkan Calon Jamaah Indonesia Bisa Umrah Mulai November

- 13 Oktober 2020, 15:13 WIB
Ilustrasi umrah yang mulai dibuka bertahap.
Ilustrasi umrah yang mulai dibuka bertahap. /Dok. Kemenag RI./

PR BEKASI - Selama pandemi Covid-19, umat Islam tidak bisa menjalankan ibadah haji atau umrah di Arab Saudi. Setelah sekian lama menanti, akhirnya kabar gembira itu datang bagi umat Islam di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Kabar gembira tersebut adalah pemerintah Arab Saudi kembali mengizinkan jamaah untuk melakukan ibadah umrah di Tanah Suci Makkah.

Pemerintah Arab Saudi kembali mengizinkan jamaah dalam negeri untuk melakukan ibadah umrah mulai 4 Oktober 2020, sementara bagi jamaah dari luar negeri mulai 1 November 2020.

Baca Juga: Tepis Isu Sinovac Jual Harga Rp22.000 ke Brasil, Bio Farma Pastikan Biaya Vaksin Covid-19 Rp200.000 

"Insya Allah untuk 1 November sudah dibuka kembali bagi masyarakat luar, termasuk Indonesia, untuk sampai saat ini hanya dibuka bagi jamaah dalam negeri yang ada di Arab Saudi," kata Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementrian Agama (Kemenag) Provinsi Bangka Belitung, M. Ridwan kepada RRI.co.id, Selasa 13 oktober 2020 dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com.

Dijelaskan Ridwan, untuk pembukaan di awal November nanti, Arab Saudi hanya akan mengizinkan jamaah umrah dari sejumlah negara khusus yang dianggap aman dengan kapasitas 100 persen hingga berakhirnya pandemi.

"Dilakukan sebanyak tiga tahap, yaitu dimulai tanggal 4 Oktober 2020, tahap kedua pada tanggal 18 Oktober 2020, dan tahap ketiga pada tanggal 1 November 2020 mendatang," katanya

Selain umrah, pihaknya juga sudah mulai melakukan persiapan untuk calon haji dan sudah dilakukan manasik bagi para calon haji yang tahun ini belum diberangkatkan

Baca Juga: Diduga Sebarkan Hoaks, Polri Amankan Syahganda Nainggolan dan 7 Petinggi KAMI Lainnya 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x