Konser Gratis Band Papan Atas, Ada Dewa 19 dan Slank, Catat Waktunya

Tayang: 1 Oktober 2024, 10:52 WIB
Penulis: Muhamad Bagja
Editor: M Hafni Ali
Ilustrasi konser gratis Dewa 19 hingga Slank di HUT TNI RI.
Ilustrasi konser gratis Dewa 19 hingga Slank di HUT TNI RI. /Instagram @88rising

PATRIOT BEKASI - Dalam rangka menyambut dan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke - 79 tahun, TNI akan menggelar konser gratis dan hiburan pada Sabtu, 5 Oktober 2024.

Lebih lanjut, dalam gelaran konser gratis ini pun akan menampilkan berbagai kegiatan yang dilaksanakan di Lapangan Monas, Jakarta Pusat.

Adapun kegiatan pertunjukan diantaranya atraksi dan demonstrasi ketangkasan prajurit, Jupiter Aerobatic Team, Terjun Payung, Demo Anti Drone, Parade dan Defile Kendaraan TNI serta ada festival band papan atas.

Baca Juga: Viral Detik-Detik Tiga Bocah di Bekasi Nyaris Tertabrak Kereta

Selain itu, ada pertunjukan lainnya di antaranya demo bela diri, Kirab Alutsista, Demo Drone, Fly Pass dan makan gratis.

Beberapa artis juga dilaporkan akan turut hadir di antaranya sebagai berikut Dewa 19, Ari Lasso, NDX Aka, Raffi Ahmad, dan Slank.

Masyarakat yang akan menyaksikan acara konser gratis tersebut dapat hadir di lapangan Monas, Jakarta Pusat.

Sekali lagi sebagai informasi, kegiatan konser dsn hiburan lainnya dalam acara ini tidak dilungut biaya atau gratis.***


Tags

Terkini

Trending

Berita Pilgub