Oknum Poisi Terciduk Jadi Kurir Narkoba, Kriminolog: Membuat Citra Kepolisian Semakin Tidak Baik

- 25 Oktober 2020, 12:31 WIB
Oknum Polisi terlibat kasus narkoba.
Oknum Polisi terlibat kasus narkoba. /

 

PR BEKASI - Kasus narkoba menyeret oknum anggota Kepolisian, hal tersebut dianggap sebagai tamparan keras bagi institusi Kepolisian.

Mengutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari RRI pada Minggu, 25 Oktober 2029, diketahui oknum Kepolisian yang terlibat kasus narkoba tersebut yakni, Perwira Kompol I (55), dalam peredaran narkoba di Riau.

Sementara, Kriminolog Universitas Islam Riau, Kasmanto Rinaldi mengatakan bahwa keterlibatan perwira polisi ini sebagai kurir narkoba membuat citra Kepolisian tidak baik di mata masyarakat. 

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 di November Terancam Molor, Ini Jawaban Luhut Pandjaitan

"Ini menampar keras wajah Kapolri, disaat orang curiga dengan aktifitas kepolisian justru ini membuat citra kepolisian semakin tidak baik di mata masyarakat," ucap Kasmanto.

Menurutnya, Kepolisian merupakan penegak hukum. Akan tetapi, tercoreng dengan adanya keterlibatan polisi dalam kasus kejahatan luar biasa (extraordinary crime) seperti narkoba. 

"Ini sesuatu kontradiktif yang sulit diterima masyarakat. Pada saat situasi covid seperti ini, di mana orang banyak mempertanyakan kinerja kepolisian terkait banyaknya yang ditangkap terkait UU ITE dan adanya kekerasan dalam pengamanan unjuk rasa, ini menggambarkan masyarakat kurang percaya dengan kepolisian. Ini menjadi asumsi masyarakat bahwa tidak semua polisi itu baik," katanya, menambahkan.

Baca Juga: Dianggap Langgar Hukum Internasional, Perjanjian Larangan Senjata Nuklir Diberlakukan Januari 2021

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x