Vaksin Covid-19 Berencana Didistribusikan Pekan Ketiga Desember, Ahmad Riza: DKI Jakarta Sudah Siap

- 6 November 2020, 11:37 WIB
Ilustrasi vaksin covid-19.
Ilustrasi vaksin covid-19. /Pixabay

PR BEKASI - Pemerintah pusat berencana akn mendistribusikan vaksin COVID-19 pada pekan ketiga Desember mendatang.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebutkan bahwa sasaran pemberian vaksin COVID-19 di Ibu Kota sudah siap. 

"Kami tunggu hadirnya vaksin dari pemerintah pusat. Kami dan seluruh jajaran dinas gugus tugas COVID-19 di DKI Jakarta sudah siap. Jajaran kami, tenaga kesehatan sudah siap dan sasarannya juga sudah siap," kata Ahmad Riza di Jakarta, dikutip oleh Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara Kamis, 5 November 2020.

Baca Juga: Cek Fakta: Tiongkok Dikabarkan Targetkan Kematian 100 Juta Penduduk RI dengan Vaksin Covid-19

Selain itu, Ahmad Riza menyebutkan bahwa pihaknya akan memprioritaskan tenaga kesehatan (nakes) saat vaksin didistribusi oleh pemerintah pusat.

"Prioritas pertama itu kepada nakes. Memang ada prioritas-prioritas yang harus kami utamakan. Apalagi di Jakarta kita memiliki fasilitas yang baik, sumber daya yang baik dan seluruh perangkat yang baik," kata Ahmad Riza menambahkan.

Sebelumnya, vaksinasi COVID-19 di Indonesia mundur dari rencana awal yang disebut-sebut akan dimulai pada  November ini.

Baca Juga: Komitmen Makmurkan Negara-negara ASEAN, Tiongkok Gelontorkan Dana Hingga Rp142 Triliun

Namun, jadinya akan dimulai pada pekan ketiga Desember 2020 mendatang.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x