'Tampar' Para Pejabat, Aa Gym: Bagaimana Bangsa Ini Jadi Besar, Jika yang Diberi Amanah Tidak Jujur?

- 19 November 2020, 20:43 WIB
Ulama Kondang Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym.
Ulama Kondang Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym. /Foto: Instagram Aa Gym/

PR BEKASI - Ulama kondang Abdullah Gymnastiar yang akrab disapa Aa Gym menjadi trending di Twitter, hari ini, Kamis, 19 November 2020.

Dalam video tersebut, Aa Gym menjadi salah satu pembicara di ILC. Ia memberikan pendapatnya mengenai sosok teladan yang baik.

Jika ditelusuri lebih jauh di YouTube, video tersebut merupakan potongan dari ILC yang mengangkat tema 'Menatap Indonesia ke Depan' lewat ILC.

Video tersebut diunggah di YouTube pada 12 Februari 2020 silam. Sejumlah pejabat negara turut menjadi narasumber dalam ILC episode tersebut.

Baca Juga: Disebut Pernah Mimpi Rasulullah yang Menunggu Cucu Kesayangannya Habib Rizieq, Ini Kata Habib Umar 

Dipandu oleh Pemimpin Redaksi tvOne, Karni Ilyas, ILC malam itu menghadirkan para pejabat tinggi yang selama ini sering menjadi ‘newsmaker’. Sebut saja Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD, Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Selain itu hadir pula Jusuf Kalla, Rizal Ramli, Sandiaga Uno, Aa Gym, dan Sudjiwo Tejo.

Dalam video tersebut, Aa Gym mengawali dengan menyampaikan hadits mengenai alasan Nabi Muhammad SAW diutus ke bumi.

"Sesungguhnya aku diutus ke bumi untuk menyempurnakan kemuliaan akhlak," ucap Aa Gym menyampaikan isi hadist tersebut yang dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Kanal YouTube ILC, Kamis 19 November 2020.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ILC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x