Arema FC Resmi Datangkan Pemain Baru Abel Camara, Perkuat Tim Jelang Babak 8 Besar Piala Presiden 2022

1 Juli 2022, 10:18 WIB
Arema FC resmi datangkan Abel Camara untuk memperkuat tim jelang pertandingan delapan besar Piala Presiden 2022. /@ongisnade.co.id/

PR BEKASI – Seperti yang diketahui bahwa Arema FC melaju ke babak delapan besar Piala Presiden 2022 di Grup D.

Arema FC menjadi juara grup D, dengan mengoleksi enam poin di Piala Presiden 2022.

Untuk mengarungi babak delapan besar Piala Presiden 2022 dan tentunya dalam mengarungi Liga 1 musim 2022 nanti, Arema FC melakukan serangkaian persiapan untuk membangun kekuatan tim.

Baca Juga: Do It Yourself: Cara Membasmi Kutu Kasur, Hewan Penghisap Darah yang Bersembunyi di Tempat Tidur

Salah satunya dengan menambah kekuatan dalam skuat Arema FC dengan mendatangkan pemain baru asing maupun lokal.

Melalui unggahan sosial media Instagram, Arema secara resmi mengumumkan pemain baru.

Selamat datang Abelion, mengaum yang keras, jadilah Singa petarung dengan gol-gol kemenangan,” isi caption dalam unggahannya, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Instagram @aremafcofficial.

Baca Juga: 11 LINK Twibbon Hari Bhayangkara ke-76 1 Juli 2022, Desain Terbaru dan Cocok Dibagikan di Medsos

Bersama tim Singo Edan, Abel Issa Camara atau yang biasa dikenal dengan Abel Camara akan mengenakan nomor punggung 29.

Abel Camara akan diproyeksikan sebagai pengganti Carlos Fortes yang memilih hengkang menuju PSIS Semarang.

Pemain dengan nomor punggung 29 itu memiliki komitmen yang kuat untuk bisa menjadi petarung bagi Arema FC untuk menciptakan banyak gol.

Baca Juga: Mengenal Kutu Kasur, Hewan Penghisap Darah yang Bersembunyi di Tempat Tidur, Apakah Berbahaya?

Abel Camara tidak hanya menjalin kesepakatan, tapi juga memiliki komitmen kuat menjadi petarung untuk Singo Edan,” tulis unggahan Arema FC.

Abel Camara merupakan pemain berusia 32 tahun dan terakhir bermain di kompetisi kasta kedua Liga Portugal.

Bermain bersama Belenenses SAD pada musim lalu dan sukses mencetak lima gol dan memberikan dua asis dalam 27 penampilannya.

Baca Juga: Stranger Things Season 4 Volume 2 Tayang Jam Berapa Hari Ini? Jadwal Tayang di Indonesia dan Link Nonton

Dengan diumumkannya Abel Camara, bukan tidak mungkin sudah dapat dimainkan oleh Arema FC dalam babak delapan besar Piala Presiden 2022.

Kedatangan Abel Camara diharapkan mampu menjadi daya gedor yang mampu membuat Arema FC menjadi tim trengginas di Liga 1 nanti.

Abel Camara akan mengisi satu slot pemain asing bagi Arema FC, sebelumnya singo Edan sudah memiliki pemain asing lainnya.

Baca Juga: Link Nonton dan Jadwal Tayang Extraordinary Attorney Woo Episode 1 hingga Tamat, Drakor Terbaru Park Eun Bin

Sekedar informasi, pemain asing lainnya adalah Adilson Aguero Dos Santos atau yang biasa dikenal dengan Adilson Maringa, dan Sergio Domingos Reis Silva atau yang biasa dikenal dengan Sergio Silva.

Adilson Maringa lahir pada 22 Agustus 1990, Maringa Brasil. Pemain tersebut berposisi sebagai penjaga gawang.

Sedangkan, Sergio Silva lahir pada 26 Februari 1994, Oliveira De Azemeis, Portugal. Pemain yang berposisi sebagai center back.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: instagram @aremaofficial

Tags

Terkini

Terpopuler