Kylian Mbappe Menjadi Kapten? Simak Jejak Prancis dalam Memulai Era Terbaru

24 Maret 2023, 09:27 WIB
Pemain PSG, Kylian Mbappe, akan menjadi kapten tim Prancis? /Reuters/Gonzalo Fuentes/

PATRIOT BEKASI - Final Piala Dunia di Doha merupakan kekalahan yang menyedihkan bagi Prancis.

Dalam memulai era baru, Prancis meminta Kylian Mbappe agar menerima ban kapten untuk kampanye kualifikasi Euro 2024, dikutip PatriotBekasi-pikiranrakyat.com dari The News, pada Jumat, 24 Maret 2023.

Sebelumnya, kekalahan Prancis saat adu penalti dari Argentina di Qatar telah menjadi kegagalan yang sedikit menyakitkan.

Sedangkan, serangkaian skandal menjatuhkan presiden veteran Federasi Sepak Bola Prancis Noel Le Graet sempat terjadi di luar pertandingan.

Baca Juga: Pesawat Terbesar Antonov AN-124 Mendarat di Bandara Kertajati Majalengka

Di samping itu, kesepakatan untuk pelatih Didier Deschamps untuk tetap dalam pekerjaannya hingga 2026 masih dipertimbangkan.

Tidak semua orang di Prancis setuju dengan keputusan memperpanjang masa jabatan pelatih yang sudah bertugas sejak 2012, apalagi Zinedine Zidane dipandang sebagai penerus yang ideal.

Nama terbesar yang tersingkir saat ini adalah penjaga gawang Hugo Lloris, yang pensiun dari tugas internasional pada usia 36 tahun.

Bahkan, masa jabatannya telah melebihi satu dekade sebagai kapten tim tersebut.

Baca Juga: ASUS ExpertBook B3000, Laptop Detachable dengan Prosesor Snapdragon 7c Gen2 Pertama di Indonesia

Kiper Tottenham ini menjadi pemain dengan penampilan terbanyak Prancis selama Piala Dunia.

Kepergiannya membuat Deschamps membutuhkan kiper baru serta kapten baru.

Sementara, kiper cadangan jangka panjang Steve Mandanda juga dikabarkan telah berhenti.

Mike Maignan dari AC Milan akan mengambil alih dan menyambut Belanda di Stade de France hari ini untuk kualifikasi pembukaan mereka.***

Editor: M Hafni Ali

Sumber: The News

Tags

Terkini

Terpopuler