Soroti Hasil Laga Derby Manchester Semifinal Piala Liga Inggris, Sudjiwo Tedjo: Sejatinya MU Ngalah

- 7 Januari 2021, 08:38 WIB
Sudjiwo Tedjo (kanan) soroti hasil laga derby Manchester (kiri) pada pertandingan semifinal Piala Inggris.
Sudjiwo Tedjo (kanan) soroti hasil laga derby Manchester (kiri) pada pertandingan semifinal Piala Inggris. /Instagram Sudjiwo Tedjo & mirror

"Yang bilang MU kalah pasti terkecoh oleh pancaindranya dalam menanggapi dunia. Mereka dikecoh oleh indra-indra termasuk pikiran bahwa MU kalah. Padahal sejatinya kan tidak begitu," kata Sudjiwo Tedjo.

Menurut Sudjiwo Tedjo, orang yang mengira MU kalah kemungkinan memiliki hidup yang sengsara sebab selalu dikecoh pancaindra dan pikirannya.

Baca Juga: Permalukan MU di Kandang Sendiri, Man City Amankan Tiket Piala Liga Walau Tanpa 8 Pemain

"Orang-orang yang nyangka bahwa MU kalah seperti itu mungkin hidupnya sengsara karena selalu dikecoh oleh pancaindra dan pikirannya. Mereka menyangka bahwa hidupnya bahagia, padahal sejatinya sengsara. Mereka menyangka bahwa dirinya tersenyum, padahal sejatinya menangis. Kasihan," tutur Sudjiwo Tedjo.

Oleh karena itu, ia menilai menang dan kalah dalam pertandingan bukanlah tujuan dan esensi kehidupan.

"Tapi, kenapa pula tentang MU ini digembar-gemborkan soal menang dan kalahnya? Apakah kemenangan memang tujuan hidup? Tidak!," ujar Sudjiwo Tedjo.

Baca Juga: Unik! Pria Ini Sukses dan Dibayar untuk 'Tidak Melakukan Apa-apa, Hanya Mendengarkan Cerita

Melalui pertandingan derby Manchester tersebut, lanjut Sudjiwo Tedjo, manusia diperlihatkan bahwa tujuan hidup bukan soal menang dan kalah.

"Tujuan hidup adalah Husnul Khatimah. Sejak memang dan kalah mula jadi ukuran hidup sukses, sejak itulah hidup kita jadi terombang-ambing," kata Sudjiwo Tedjo.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x