Dikalahkan 'Pembunuh' Jonathan Christie, Anthony Ginting: Tiba-tiba Saya Hilang Fokus

- 17 Januari 2021, 10:40 WIB
Anthony Ginting gagal melangkah ke final Yonex Thailand Open 2021.
Anthony Ginting gagal melangkah ke final Yonex Thailand Open 2021. /PBSI/badmintonindonesia.org

PR BEKASI - Anthony Sinisuka Ginting belum mampu untuk lolos ke final turnamen bulutangkis bertajuk Yonex Thailand Terbuka 2021, setelah pada partai semifinal dikalahkan unggulan ke-4 Viktor Axelsen asal Denmark, Sabtu 16 Januari 2021 malam.
 
Pertandingan yang menghabiskan waktu 63 menit itu berakhir dengan skor 19-21, 21-13, 13-21.
 
Bertempat di Impact Arena, Bangkok, pertandingan tersebut merupakan pertemuan ketujuh antara Ginting dan juga Axelsen.
 
Pertandingan tersebut berjalan ketat dan tersaji duel sengit antara kedua pebulutangkis ini.

Baca Juga: Ungkapkan Duka Mendalam untuk Gempa di Majene Sulawesi Barat, Siwon Choi: Sungguh Menyakitkan

Meski pada akhirnya, Ginting yang sempat kehilangan fokus, harus mengakui keunggulan dari lawannya, Viktoe Axelsen yang di laga sebelumnya menbantai Jonathan Christie.
 
“Saya pikir saya kehilangan fokus setelah memimpin 11-7 di gim ketiga. Sampai saat itu saya bermain bagus dan menyerang, tapi setelah itu saya membuat beberapa kesalahan dan Axelsen mulai bermain bagus,” ujar Ginting.
 
Dengan kondisi demikian, ia pun mengaku lengah hingga bisa didikte permainannya oleh Viktor Axelsen.
 
“Saya mulai mengikuti permainannya," ungkap Ginting, pemain berusia 24 tahun ini.

Baca Juga: Tetap Berstatus Level II, Begini Penjelasan PVMBG tentang Bahaya Gunung Semeru Usai Hujan Vulkanik

Namun, Ginting menjelaskan bahwa secara keseluruhan dari permainannya pada laga semifinal ini cukup puas.
 
Terlebih, pada turnamen kali ini merupakan debutnya lagi dalam kejuaraan bulutangkis internasional setelah lama tidak merasakannya.
 
"Secara keseluruhan, saya sangat senang dengan cara saya bermain di turnamen ini karena ini adalah yang pertama dalam beberapa bulan," katanya.
 
Dengan kalahnya Ginting ini, tersisa hanya dua wakil Indonesia yang melaju ke final hari ini, Minggu 17 Januari 2021.

Baca Juga: Mengharukan! Viral Foto Warga Evakuasi Balita Korban Banjir Kalimantan Selatan Hanya dengan Wajan 

Keduanya tersebut akan menjajal kekuatan wakil dari tuan rumah.
 
Pada sektor ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan berhadapan dengan unggulan ketujuh, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.
 
Sedangkan pada ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melawan unggulan satu, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
 
Final Yonex Thailand Terbuka hari ini sendiri akan dimulai pukul 12.00 WIB dan disiarkan secara langsung melalui TVRI.

Baca Juga: Cek Fakta: Ali Mochtar Ngabalin Dikabarkan Resmi Dikeluarkan dari Istana Karena Saling 'Jilat'

Pertandingan final ini akan dibuka dengan Jordan/Melati yang menantang Dechapol/Sapsiree dan dilanjutkan Greysia/Apriyani vs Jongkolphan/Rawinda di partai ketiganya.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x