Sayangkan Sikap BWF, Greysia Polii: Harusnya Direspons Baik Bukan Malah Terlantarkan Kami

- 23 Maret 2021, 16:16 WIB
Atlet bulutangkis Ganda Putri Indonesia, Greysia Polii memberikan kritikan pedas untuk BWF.
Atlet bulutangkis Ganda Putri Indonesia, Greysia Polii memberikan kritikan pedas untuk BWF. /Instagram/@gresypolii

PR BEKASI – Insiden dipaksa mundurnya tim bulutangkis Indonesia dari ajang All England 2021 itu mendapatkan kritikan pedas dari banyak pihak.

Kejadian yang dianggap tidak berpihak kepada tim Indonesia itu adalah trauma yang amat besar bagi insan bulutangkis Indonesia, terutama bagi para atlet.

Tak ayal, Greysia Polii yang merupakan atlet ganda putri andalan Indonesia itu juga langsung melayangkan kritik keras kepada Federasi Bulutangkis Dunia (BWF).

"Ini adalah suatu pelajaran besar buat kita semua, terutama BWF. Bagaimana sebenarnya responsible mereka terhadap kami sebagai atletnya dan asetnya untuk lebih diperhatikan lagi, lebih diperlakukan lebih baik lagi,” kata Greysia Polii, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs Badminton Indonesia pada Selasa, 23 Maret 2021.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini: Elsa Panik Kejahatannya Terbongkar, Ancam Sumarno Tak Langgar Perjanjian

Baca Juga: Usai Usir Tim Indonesia, Inggris Dipastikan Tak Akan Raih Gelar Apapun di All England 2021

Baca Juga: Tanggapi Unggahan Aurel di Instagram, Krisdayanti: Fokus Hari Besar dan Luaskan Bahagia dalam Diri Kakak

Ia tidak mau hal-hal yang seperti ini akan terjadi lagi ke depannya. Insiden yang menimpa tim bulutangkis Indonesia ini juga diharapkan dapat menyadarkan atlet bulutangkis lainnya di seluruh dunia.

Dalam kejadian ini, menurutnya, BWF seharusnya bisa lebih bijak dalam mengambil keputusan, dan yang paling terpenting adalah respons pertama dari mereka itu harus lebih baik lagi.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Badminton Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x