Kontra European Super League, Ozil: Laga Besar Ditunggu karena Sekali Setahun, Bukan Tiap Minggunya

- 20 April 2021, 06:10 WIB
Mesut Ozil menilai bahwa dengan adanya European Super League bisa menggangu gairah sepak bola.
Mesut Ozil menilai bahwa dengan adanya European Super League bisa menggangu gairah sepak bola. /Instagram.com/@m10_official

PR BEKASI - Pemain tim nasional Jerman, Mesut Ozil angkat suara terkait pro dan kontra European Super League.

Mesut Ozil menilai bahwa dengan adanya European Super League, akan merusak gairah sepak bola di kompetisi Eropa.

Hal tersebut Ozil sampaikan melalui akun Twitter-nya pada Senin, 19 April 2021.

Baca Juga: Agar Masyarakat Bisa Penuhi Kebutuhan pada Bulan Ramadhan, Kemendes PDTT Kerahkan Kepala Desa Salurkan BLT

"Anak-anak tumbuh lalu bermimpi menjadi juara Piala Dunia dan Liga Champions bukan liga super (European Super League), kesenangan dari laga-laga besar adalah karena terjadi hanya sekali atau dua kali setahun, bukan tiap minggunya," kata mantan pemain Arsenal itu.

"Liga Super Eropa sulit dipahami oleh para fan di luar sana," sambungnya, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun Twitter @MesutOzil1088, Selasa, 20 April 2021.

Baca Juga: Mengaji Ramadhan 2021 dengan Bacaan Surat Al-Mumtahanah: Wanita yang Diuji, Berikut Terjemahan dan Latinnya

Sebelumnya wacana peresmian European Super League telah menuai kecaman dari Federation International Football Association (FIFA) dan UEFA.

Mereka bahkan mengancam akan melayangkan sanksi berat bagi klub-klub yang terlibat dalam kompetisi European Super League.***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Twitter.com/@MesutOzil1088


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x