Cristiano Ronaldo Kembali Pecahkan Rekor, Lampaui Michel Platini hingga Caps Terbanyak di Piala Eropa

- 16 Juni 2021, 08:50 WIB
Mega bintang sepak bola, Cristiano Ronaldo kembali pecahkan rekor, lampaui Michel Platini hingga Caps terbanyak di Piala Eropa.
Mega bintang sepak bola, Cristiano Ronaldo kembali pecahkan rekor, lampaui Michel Platini hingga Caps terbanyak di Piala Eropa. /Twitter/selecaoportugal

PR BEKASI - Mega bintang sepak bola yang kini membela Juventus di Serie A, Italia, Cristiano Ronaldo kembali mengukir berbagai rekor fantastis.

Teranyar, Cristiano Ronaldo berhasil dinobatkan menjadi pencetak gol terbanyak EURO sepanjang masa.

Cristiano Ronaldo berhasil melewati capaian dari Legenda Prancis, Michel Platini dengan total 11 golnya.

Striker timnas Portugal ini mencetak dua gol ketika melawan Hungaria pada laga perdana grup F EURO 2020.

Baca Juga: Daftar 26 Pemain Timnas Portugal di Euro 2020, Cristiano Ronaldo Siap Boyong Seleccao Jadi Juara Bertahan

Dengan demikian, Cristiano Ronaldo resmi sebagai pencetak gol terbanyak dalam putaran final Piala Eropa.

Laga yang digelar di Puskas Area, Budapes, Hungaria, digelar pada Selasa, 15 Juni 2021 malam WIB.

Sebelumnya, Ronaldo dan Michel Platini memegang rekor bersama dengan torehan sembilan gol.

Ronaldo yang juga merupakan kapten Portugal ini, mencetak kedua golnya pada babak kedua, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs resmi UEFA pada Rabu, 16 Juni 2021.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: UEFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x