Profil Eng Hian, Pelatih Greysia Polii-Apriyani Rahayu yang Juga Pernah Meraih Perunggu di Olimpiade 2004

- 2 Agustus 2021, 20:10 WIB
Eng Hian, mantan atlet ganda putra peraih perunggu di Olimpiade Athena 2004, Pelatih di balik suksesnya pasangan ganda putri Greysia Polii-Apriyani Rahayu di Olimpiade Tokyo 2020.
Eng Hian, mantan atlet ganda putra peraih perunggu di Olimpiade Athena 2004, Pelatih di balik suksesnya pasangan ganda putri Greysia Polii-Apriyani Rahayu di Olimpiade Tokyo 2020. /ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

PR BEKASI - Dari bangku pelatih, Eng Hian menghampiri anak asuhnya, ganda putri Greysia Polii-Apriyani Rahayu yang tak percaya berhasil meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Eng Hian adalah sosok di balik kesuksesan Greysia Polii-Apriyani Rahayu hari ini yang memberikan medali keempat bagi Indonesia sebelum ditambahkan oleh Anthony Ginting.

Eng Hian pernah juga pernah meraih medali di sektor ganda putra bersama pasangannya, Flandy Limpele di Olimpiade Athena 2004. Berikut profil Eng Hian dari pemain hingga menjadi pelatih.

Baca Juga: Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Menangkan Olimpiade Tokyo 2020, Jokowi: Jadi Kado Ulang Tahun Kemerdekaan 

Kesuksesan Eng Hian hari ini juga diikuti oleh Flandy Limpele yang kini melatih pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang merebut perunggu dari The Daddies.

Kepindahannya ke Malaysia terjadi sejak Mei 2020 setelah berhasil membuat pasangan S. Rankireddy/ C. Shetty masuk dalam 10 besar dunia.

Meski pernah menyumbang perunggu bersama Flandy Limpele bagi Indonesia, ternyata Eng Hian pernah membela Inggris pada 2001-2003 sebelum kembali ke Tanah Air.

Di saat rekannya yakni, Limpele berpindah-pindah negara melatih pebulutangkis di negara lain, Eng Hian terus membimbing GreyAp yang terpaut usia cukup jauh.

Baca Juga: Profil dan Prestasi Greysia Polii, Atlet Peraih Medali Olimpiade Tokyo 2020 Bersama Apriyani Rahayu 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x