Bigmatch BRI Liga 1: Bertekad Curi 3 Poin dari Bali United, Lini Depan Persib Jadi Sorotan

- 17 September 2021, 21:57 WIB
Persib Bandung bertekad mencuri tiga poin dari Bali United pada lanjutan BRI Liga 1 setelah kembalinya Geoffrey Castillion.
Persib Bandung bertekad mencuri tiga poin dari Bali United pada lanjutan BRI Liga 1 setelah kembalinya Geoffrey Castillion. /Dok Persib/Barly Isham/

PR BEKASI – Pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022 akan diwarnai partai big match antara dua pemuncak klasemen yakni Persib dan Bali United pada Sabtu, 18 September 2021.

Kedua tim saat ini memuncaki klasemen sementara BRI Liga 1 dengan poin sempurna. Bali United di peringkat pertama dan Persib Bandung satu tingkat di bawahnya.

Pertandingan antara Persib Bandung melawan Bali United yang berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, diprediksi berlangsung ketat.

Baca Juga: Link Live Streaming BRI Liga 1: Keyakinan Persib di Laga Perdana Dihantui 'Ancaman' sang Mantan 

Kedua tim berambisi menjaga tren positif yang mereka raih dari dua pertandingan sebelumnya, sekaligus mempertahankan posisi teratas klasemen sementara.

Selain itu, Persib Bandung dan Bali United adalah dua tim yang memiliki reputasi mengesankan di Liga 1 dalam beberapa musim terakhir.

Bali United merupakan juara Liga 1 2019, sementara Persib Bandung menduduki peringkat teratas ketika Liga 1 2020 dihentikan akibat pandemi Covid-19.

Meski rekor pertandingan resmi kedua tim sejak Liga 1 2017, Bali United jauh lebih baik dibandingkan Persib Bandung, yakni 2 kali menang dan 3 seri dari 5 pertandingan.

Baca Juga: Liga 1 2021/2022 Ditunda, Ini Sikap yang Diambil Bali United 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x