Piala Sudirman 2021: Turunkan Skuad Terbaiknya, Tim Bulutangkis Indonesia Siap Rebut Kemenangan Atas Rusia

- 26 September 2021, 13:21 WIB
Piala Sudirman 2021, tim bulutangkis Indonesia turunkan skuad terbaiknya dan siap rebut kemenangan atas Rusia.
Piala Sudirman 2021, tim bulutangkis Indonesia turunkan skuad terbaiknya dan siap rebut kemenangan atas Rusia. /PBSI

PR BEKASI – Tim bulutangkis Indonesia siap bertarung dalam laga pembuka mereka pada ajang kejuaraan bulutangkis beregu campuran skala dunia, Piala Sudirman tahun 2021, Minggu, 26 September 2021 pukul 16.00 WIB.

Piala Sudirman edisi ke XVII kali ini akan digelar Energia Arena, Vantaa, Finlandia berlangsung hingga 3 Oktober 2021 mendatang.

Hendra Setiawan dan kawan-kawan pun mengaku siap sedia untuk merengkuh kemenangan pertama mereka kala melawan Russian Olympic Committee (ROC) nanti.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Eddy Prayitno selaku manajer tim Indonesia pada ajang PIala Sudirman 2021.

Baca Juga: SIARAN LANGSUNG Piala Sudirman 2021: Indonesia vs ROC alias Rusia, Kemenangan Harga Mati!

Dirinya menilai bahwa langkah pertama dalam suatu turnamen skala dunia seperti ini dirasa sangat penting dan ia berharap tim Indonesia dapat melewatinya dengan kemenangan.

"Pertandingan pertama dalam kejuaraan beregu itu sangat penting dan menentukan langkah selanjutnya,” katanya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs resmi PBSI pada Minggu, 26 September 2021.

Lebih lanjut, Eddy pun mengatakan bahwa tim Indonesia akan turunkan skuad terbaiknya pada laga perdana mendatang.

“Karena itu, Indonesia akan menampilkan kekuatan terkuat saat menghadapi Rusia. Kemenangan akan memiliki dampak psikologis bagi tim untuk pertandingan selanjutnya," ujar Eddy.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x