Harapkan Timnas U-23 Bisa Tiru Kesuksesan Timnas Senior, Iwan Bule: Saya Yakin Mereka Bisa!

- 14 Oktober 2021, 06:40 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan meminta Garuda Muda bisa kerahkan kemampuan terbaik di ajang babak kualifikasi Piala AFC U-23 2022 mendatang.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan meminta Garuda Muda bisa kerahkan kemampuan terbaik di ajang babak kualifikasi Piala AFC U-23 2022 mendatang. /PSSI

Update terbaru, para pemain yang berada di Indonesia saat ini telah terbang ke Tajikistan untuk pemusatan latihan.

Baca Juga: Timnas Indonesia Siap Tempur di Kualifikasi Piala AFC U-23, Shin Tae-yong Panggil 33 Pemain Muda Terbaik

Di Tajikistan, mereka akan bergabung dengan pemain lain yang baru saja menjalani play-off kualifikasi Piala Asia 2023 di Thailand.

"Saya yakin saat ini dengan gabungan pemain yang berlaga di Thailand," ujarnya.

"Dan tambahan yang berangkat dari Jakarta, akan menambah kekuatan tim,’’ sambung pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Hal unik terjadi ketika lawan satu grup Indonesia di grup G, yakni Tiongkok dan Brunei Darussalam memutuskan untuk mundur.

Baca Juga: Timnas Indonesia Matangkan Taktik Jelang Leg 2 Lawan Taiwan di Piala Asia 2023, Victor Igbonefo: Harus Waspada

Dengan demikian, saat ini hanya tinggal tersisa Indonesia dan Australia saja di grup G kualifikasi AFC U-23 2022.

Iwan Bule pun tetap optimis dengan kondisi tersebut dan meminta Skuad Garuda Muda untuk tetap waspada.

Lantas, Iwan Bule pun meminta Garuda Muda untuk bisa mencontoh timnas senior dalam hal fisik dan daya juang di lapangan.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x