Asnawi Mangkualam Mengaku Sempat Adu Pendapat dengan Orangtuanya Sebelum Pindah ke Klub Bola Luar Negeri

- 7 Januari 2022, 20:47 WIB
Kisah Asnawi Mangkualam untuk bisa pindah ke klub bola luar negeri.
Kisah Asnawi Mangkualam untuk bisa pindah ke klub bola luar negeri. /Instagram.com/@asnawi_bhr

PR BEKASI - Pemain Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam baru saja memperbaharui kontraknya dengan klub sepak bola Korea Selatan Ansan Greeners pada Kamis, 6 Januari 2022.

Asnawi Mangkualam menjadi bek kanan dan gelandang bertahan di Ansan Greeners sejak tahun 2021 kemarin.

Meski baru satu tahun di Ansan Greeners, sosok Asnawi Mangkualam sudah mendapat sorotan, apalagi setelah ikut serta dalam Piala AFF 2020.

Perjuangan Asnawi untuk bisa bermain di klub sepak bola luar negeri tentunya tidak mudah.

Baca Juga: Ashanty Murka Dituding Bawa Pulang Virus dari Turki: Kami Bukan Sekedar Jalan-jalan, tapi...

Pria kelahiran Makassar 4 Oktober 1999 ini harus merelakan gajinya merosot banyak.

Ia bahkan sempat berdebat dengan kedua orangtuanya gara-gara gaji merosot tersebut.

Hal itu sempat diceritakan Asnawi dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTube PSSI dua bulan lalu.

"Aku sempat berdebat dengan orangtua setelah hari pertama ditawarin," ujar Asnawi, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Jumat, 7 Januari 2022.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Youtube PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x