Persipura, Barito, PSS di Ambang Degradasi, Head to Head Mereka Saling Mengalahkan

- 27 Maret 2022, 10:02 WIB
Persipura, PSS Sleman, Barito Putera di Liga 1.
Persipura, PSS Sleman, Barito Putera di Liga 1. /Kolase foto ANTARA/Raisan Al Farisi, Instagram @psbaritoputeraofficial, dan Instagram @psssleman.

PR BEKASI – Persaingan di jurang degradasi Liga 1 semakin panas antara Persipura, Barito Putera, dan PSS Sleman.

Ketiga tim itu masih memungkinkan untuk turun kasta dari Liga 1 ke Liga 2 sebagaimana Sriwijaya FC beberapa tahun lalu.

Ironisnya Persipura adalah salah satu raksasa Liga Indonesia yang terancam degradasi menyusul mantan saingannya, Sriwijaya FC, tersebut.

Liga 1 musim menghadirkan laga-laga yang luar biasa, persaingan menghindari degradasi bahkan melibatkan Persipura.

Baca Juga: Taylor Hawkins Meninggal Dunia, Deretan Musisi Papan Atas Sampaikan Pesan Menyentuh

Kini tim Mutiara Hitam masih menduduki posisi ke-16, pemilik posisi tersebut terancam turun kasta musim depan.

Terlepas dari 3 kemenangan beruntun dan 2 hasil imbang dalam 5 laga terakhir, nyatanya nasib mereka masih di ujung tanduk.

Penampilan gemilang mereka diimbangi oleh PSS dan Barito yang mengalami hal sama meski dalam skala lebih kecil.

Barito Putera meraih 2 kemenangan, 2 imbang, dan 2 kekalahan, sedangkan PSS meraih kemenangan yakni yang pertama dalam 5 laga terakhir.

Halaman:

Editor: Akhmad Jauhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x