Nottingham Forest, Juara 2 Kali Liga Champions Berpeluang Dampingi Fulham ke Liga Inggris

- 3 Mei 2022, 22:02 WIB
Pemain Nottingham Forest.
Pemain Nottingham Forest. /Instagram @officialnffc

Bournemouth dan Nottingham Forest akan bersua Rabu dini hari WIB, 4 Mei 2022, mereka akan memperebutkan posisi kedua.

Posisi kedua dihuni Bournemouth dengan 82 poin, sedangkan Nottingham dan Huddersfield mengoleksi 79 angka.

Baca Juga: Melihat Bintang Jatuh di Langit, Ketahuilah Artinya: Simbol Perubahan Hidup

Ini adalah peluang Nottingham untuk kembali ke Liga Inggris sejak terakhir kali degradasi pada 1999 dan belum pernah kembali hingga saat ini.

Sejarah besar memang dimiliki klub itu termasuk juara 2 kali Liga Champions pada 1978/79 dan 1979/80 saat masih bernama European Cup.

Mereka juga berhasil memenangi Piala Super Eropa pada 1979 dan Liga Inggris pada 1977/78 saat masih bernama Football League First Division.

Menarik untuk ditunggu apakah klub yang bermarkas di Nottinghamshire itu bisa promosi ke Liga Inggris setelah 23 tahun lamanya atau justru kembali gagal.***

Halaman:

Editor: Akhmad Jauhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah