Jadwal Pertandingan Sepak Bola Indonesia vs Malaysia di SEA Games 2021, Perebutan Medali Perunggu

- 21 Mei 2022, 11:10 WIB
Ilustrasi sepak bola. Jadwal pertandigan sepak bola di SEA Games 2021 yang akan memperebutkan medali perunggu antara Indonesia vs Malaysia.
Ilustrasi sepak bola. Jadwal pertandigan sepak bola di SEA Games 2021 yang akan memperebutkan medali perunggu antara Indonesia vs Malaysia. /Pexels @RFStudio

Tim Thailand keluar sebagai juara dan memegang tiket pertama final sepak bola SEA Games 2021.

Thailand menang atas Indonesia setelah mencetak satu gol lewat perpanjangan waktu 2X15 menit dalam semifinal sepak bola SEA Games 2021 sore tadi pada menit ke-95.

Baca Juga: Viral di TikTok, Ini Lirik Lagu Zoom Milik Jessi Beserta Terjemahan Bahasa Indonesia

Sebenarnya hingga babak kedua pertandingan Timnas Indonesia vs Thailand di semifinal sepak bola SEA Games 2021, tim asuhan Shin Tae-yong ini berhasil menahan imbang Thailand.

Namun karena serangan Thailand yang bertubi-tubi, dalam perpanjangan waktu, Thailand berhasil mencetak gol di gawang Timnas Indonesia.

Hingga pertandingan berakhir, skor pertandingan Timnas Indonesia vs Thailand di semifinal sepak bola SEA Games 2021 adalah 0-1.

Baca Juga: One Piece 1050, Umur Zoro Akan Berkurang 20 Tahun Usai Arc Wano, Ternyata Efek dari Kekuatan Pedang Enma

Sedangkan pada pertandingan semifinal yang kedua antara tuan rumah Vietnam dan Malaysia yang berlangsung malam pukul 19.00.

Dalam pertandingan tersebut, tuan rumah Vietnam keluar sebagai pemenang dan memastikan tiket final melawan Thailand.

Sama seperti pertandingan pertama Timnas Indonesia vs Thailand, gol dalam laga ini tercipta saat momen perpanjangan waktu permainan.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Portal Mojokerto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x