Simak Kondisi Terkini Ciro Alves, Pemain Persib yang Alami Cedera Bahu

- 25 Juni 2022, 07:48 WIB
Ciro Alves terus membaik.
Ciro Alves terus membaik. /PERSIB/Barly Isham

“Setelah satu minggu menjalani observasi dan pemantauan serta tatalaksana dari tim medis PERSIB, saat ini Ciro dalam kondisi sangat baik, sesuai dengan rencana dan terkontrol. Ia juga sudah bisa mulai untuk latihan tubuh bagian bawah,” kata Alvin.

Meski belum sepenuhnya pulih, latihan bagian bawah tubuh yang dilakukan Ciro Alves dapat dilakukan untuk tetap menjaga stamina.

Apalagi sebentar lagi Persib Bandung akan menatap pertandingan Liga 1 2022/2023.

Baca Juga: One Piece: Luffy Ternyata Punya Banyak Musuh, Topi Jerami Jadi Target Terbesar Pemerintah Dunia

“Proses latihan untuk menjaga stamina dalam persiapan Liga 1 2022/2023 tetap dilakukan terprogram terpantau dan terkontrol,” katanya sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman Persib.

Terkait laga lanjutan, Pelatih Persib Robert Alberts memberikan waktu istirahat empat hari untuk anak asuhnya.

Sebelumnya, tim Pangeran Biru berhasil menumbangkan Bhayangkara FC laga pamungkas Grup C Piala Presiden 2022 di Stadion Si Jalak Harupat.

Baca Juga: Profil Ezra Miller Aktor The Flash, Diduga Sekap Ibu dan Anak di Rumah Penuh Senjata

Hasil pertandingan tersebut, Persib berhasil meraih 7 poin dan lolos ke babak perempat final.

“Kami akan istirahat empat hari karena turnamen ini cukup sibuk untuk kami. Pemain butuh istirahat sejenak dan menghabiskan waktu beberapa tanpa sepakbola,” ujar Robert.***

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x