Link Streaming Trofeo Ronaldinho Rans Nusantara FC di Indosiar yang Berlangsung Hari ini

- 26 Juni 2022, 19:04 WIB
RANS Nusantara akan memboyong Ronaldinho ke Indonesia.
RANS Nusantara akan memboyong Ronaldinho ke Indonesia. /Instagram.com/@ronaldinho/

PR BEKASI - Ronaldinho, pemain legendaris yang pernah memperkuat Timnas Brazil itu mendarat di Indonesia pada Jumat, 24 Juni 2022 lalu.

Ronaldinho dijemput langsung oleh Raffi Ahmad yang merupakan bos dari Rans Nusantara FC.

Mantan pemain AC Milan dan Barcelona itu memiliki sejumlah agenda padat di Indonesia, termasuk ikut berlaga di Trofeo 'Ronaldinho' yang akan digelar nanti malam.

Tak hanya itu, Ronaldinho juga akan menghadiri peluncuran jersey anyar RANS Nusantara FC guna mengarungi Liga 1 Indonesia 2022/2023.

Baca Juga: Aplikasi PeduliLindungi Jadi Media Pembelian Minyak Goreng Curah Rakyat, Simak Penjelasannya

Laga trofeo yang menghadirkan Ronaldinho akan dijadikan modal RANS Nusantara FC untuk menyiapkan diri menghadapi musim kompetisi Liga 1 2022-2023.

Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan mengatakan bahwa seluruh pemain yang memperkuat klub milik pesohor Raffi Ahmad tersebut akan didatangkan, pada laga tersebut.

"Kita akan bermain trofeo melawan Arema FC dan Persik Kediri. Ini bagian dari persiapan kita menuju kompetisi yang akan kita laksanakan pada Juli," kata Rahmad.

Laga sang legenda sepak bola Ronaldinho yang merumput bersama Rans Nusantara FC lawan Arema FC, juga Persik Kediri di Stadion Kanjuruhan Malang pada Minggu, 26 Juni 2022.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x