BRI Liga 1 2022/2023: Madura United Lakoni Recovery Pasca Raih Kemenangan Lawan Persib Bandung

- 3 Agustus 2022, 20:58 WIB
Pemain Madura United yang sedang selebrasi.
Pemain Madura United yang sedang selebrasi. /dok. ligaindonesiabaru.com/

PR BEKASI – Perhelatan BRI Liga 1 2022/2023 akan memasuki laga pekan ketiga dimulai pada 4 Agustus 2022 mendatang.

Diketahui klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 dipimpin oleh tim Madura United FC.

Madura United FC telah melakoni dua pertandingan dengan epic.

Pada kedua laga tersebut, tim berjuluk Laskar Sape kerrab menorehkan sejumlah 6 poin.

Baca Juga: Rekap Hasil Pertandingan Pekan Kedua BRI Liga 1 2022-2023, Madura United Bantai Persib Bandung

Menilik laga perdana BRI Liga 1 2022/2023, Madura United FC berhasil pesta gol 8-0 saat lawan Barito Putera.

Pertandingan kedua juga berhasil menaklukan tim Persib Bandung dengan perolehan skor 3-1.

Meskipun bertanding di kandang lawan, Madura United FC tetap menunjukkan eksistensinya dengan tetap unggul.

Pertandingan kedua lawan Persib Bandung tentu sangat menguras tenaga.

Halaman:

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: Ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x