Timnas Indonesia Semakin Menjanjikan, Suporter: Terima Kasih Shin Tae-yong

- 28 September 2022, 16:48 WIB
Timnas Indonesia setelah mengalahkan Curacao
Timnas Indonesia setelah mengalahkan Curacao /instagram @pssi

PR BEKASI – Para pecinta sepakbola Indonesia saat ini patut berbangga atas pencapaian timnas Indonesia di kancah Internasional.

Setelah sebelumnya berhasil melaju ke putaran final Piala Asia tahun depan, kini timnas Indonesia mampu mengalahkan Curacao yang memiliki peringkat FIFA jauh diatasnya.

Pencapaian tersebut tidak jauh dari hasil tangan pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong. Sebab ditangannya, timnas Indonesia akhirnya kembali dapat merasakan atmosfer kompetisi dunia.

Terbukti, dalam era-nya, dua timnas Indonesia dalam generasi yang berbeda berhasil melaju ke putaran final Piala Asia tahun depan.

Baca Juga: Biodata Park Min Young yang Dirumorkan Berkencan, Bintangi Drakor Love in Contract

Hal ini merupakan kedua kalinya Shin Tae-yong mengantarkan timnas Garuda ke kancah internasional. Dua minggu lalu, timnas Indonesia U-19 juga berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U-20.

Indonesia melangkah dengan sempurna setelah menjadi juara Grup F dalam fase kualifikasi Piala Asia yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Kemenangan 3-2 atas Vietnam pada laga terakhir, berhasil menyempurnakan langkah timnas Indonesia ke putaran final di Uzbekistan.

Pasukan Garuda Muda bakal bersaing di kancah Asia, sebelum bermain dalam ajang Piala Dunia U-20 di Indonesia tahun depan.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: FIFA Instagram @garudarevolution.ina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x