Terbongkar, Bos Chelsea Jadi Donatur Terbesar Israel dengan Sumbangan Ratusan Juta Dolar

- 23 September 2020, 15:55 WIB
Pemilik Chelsea asal Rusia, Roman Abramovich.
Pemilik Chelsea asal Rusia, Roman Abramovich. /Reuters / Dylan Martinez Livepic

PR BEKASI - Pemilik Chelsea FC, Roman Abramovich diketahui telah menyumbangkan 100 juta dolar Amerika atau sekitar Rp1,5 triliun kepada Israel untuk membangun pemukiman warga Yahudi di Jerusalem Timur yang merupakan wilayah milik Palestina

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari The Guardian, miliarder kelahiran Rusia tersebut telah mendapatkan kewarganegaraan Israel sejak tahun 2018.

Roman Abramovich yang merupakan taipan asal Rusia diketahui sebagai keturunan Yahudi Ashkenazi dari kedua orang tuanya yang berasal dari Lithuania.

Baca Juga: Donald Trump Kekeh Tuduh Tiongkok sebagai Dalang Penyebaran Covid-19 dalam Sidang ke-75 PBB 

Dirinya dikenal telah menjadi penyumbang tetap bagi negara Zionis tersebut yang digunakan untuk proyek penelitian, pengembangan, dan berinvestasi di perusahaan lokal .

Diketahui, dirinya memberikan sumbangan untuk Israel lewat Elad, sebuah organisasi yang mendukung berdirinya pemukiman Yahudi di Jerusalem Timur milik Palestina, tepatnya di daerah Silwan.

Juru bicara Abramovich mengatakan majikannya tersebut adalah pendukung setia bagi orang Israel dan Yahudi.

“Dia adalah pendukung utama warga Israel dan Yahudi yang selama 20 tahun terakhir dia telah menyumbangkan uangnya untuk mendukung pengembangan kesehatan, sains, pendidikan, dan komunitas Yahudi di Israel dan di seluruh dunia,” katanya.

Baca Juga: Kabar Baik dari Bandung, Yana Mulyana: Mayoritas ASN Sembuh dari Covid-19 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x