Grab Alami Gangguan di Beberapa Negara Asia Tenggara, Indonesia Salah Satunya

- 16 November 2021, 12:47 WIB
Grab alami gangguan di beberapa negara Asia Tenggara, Indonesia salah satunya, layanan pada aplikasi tak dapat diakses.
Grab alami gangguan di beberapa negara Asia Tenggara, Indonesia salah satunya, layanan pada aplikasi tak dapat diakses. /Tangkapan layar

PR BEKASI - Perusahaan penyedia jasa layanan transportasi online yakni Grab kini sedang mengalami gangguan pada sistemnya.

Gangguan ini di alami oleh sejumlah negara di Asia Tenggara.

Indonesia, Malaysia dan Singapura menjadi negara Asia Tenggara yang mengalami gangguan ini.

Baca Juga: Tragedi Ikatan Cinta 16 November 2021: Aldebaran Kecolongan, Mama Rosa Disekap saat Andin Dirawat

Tiga negara Asia Tenggara ini mengeluhkan adanya gangguan saat menggunakan aplikasi pemesanan transportasi online.

Untuk itu Grab memberikan klarifikasi dan menyatakan memang saat ini aplikasi ini sedang mengalami gangguan.

""Beberapa layanan kami tidak dapat diakses saat ini," tulis Grab di halaman Facebook-nya seperti dikutip oleh PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman Reuters pada Selasa, 16 November 2021.

Baca Juga: Drama Ikatan Cinta 16 November 2021: Al Kena Amuk Papa Surya, Buntut Tinggalkan Andin dalam Bahaya

Pihak Grab menyatakan bahwa mereka sedang menyelidiki penyebab dari masalah gangguan ini.

Grab juga akan memberikan informasi lebih lanjut jika aplikasi ini sudah dapat digunakan kembali.

"Kami sedang menyelidiki hal ini dan kami akan memperbaruinya saat aplikasi sudah aktif kembali dan berjalan." ungkap pihak Grab.

Baca Juga: Sule Rayakan Ulang Tahun ke-45, Keluarga Hadirkan Raja Dangdut ke Rumah

Mereka juga mengakui bahwa saat ini Grab tengah mengalami kesulitan teknis pada aplikasinya.

Teknisi mereka juga saat ini sedang berupaya memperbaiki masalah gangguan ini.

"Kami mengalami beberapa kesulitan teknis dengan aplikasi dan teknisi kami sedang bekerja untuk memulihkan masalah ini," jelasnya.

Baca Juga: Rani Mukerji Senangkan Putri Tercinta Lantaran Membintangi Film Terbarunya, Bunty Aur Babli 2

Grab merupakan salah satu perusahaan penyedia jasa layanan transportasi online dan pengiriman makanan dan lainnya yang telah beroperasi di 400 wilayah di delapan negara.

Wilayah Asia Tenggara menjadi yang terpopuler dalam penggunaan aplikasi ini.

Editor: Asytari Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x