Demi Dapat Subsidi, Volkswagen Rencanakan Bangun Pabrik Baterai EV Pertama di Kanada

- 14 Maret 2023, 19:55 WIB
Volkswagen atau VW berencana bangun pabrik baterai EV di Kanada.
Volkswagen atau VW berencana bangun pabrik baterai EV di Kanada. /REUTERS/Francois Lenoir

PATRIOT BEKASI - Volkswagen AG baru-baru ini dikabarkan bahwa pihaknya akan membangun pabrik baterai EV pertamanya di Kanada, Amerika Utara.

Disampaikan Volkswagen bahwa ada kemungkinan mobil produksi mereka memenuhi syarat untuk subsidi pemerintah Amerika Serikat.

Di mana pemerintah Amerika Serikat kini tengah menggencarkan program kendaraan listrik untuk beroperasi.

Di bawah Undang-Undang Pengurangan Inflasi Amerika Serikat (IRA), mobil listrik akan dapat subsidi ribuan dollar jika persentase tertentu dari mineral penting dalam baterai ditambang atau diproses di Amerika Serikat.

Baca Juga: Link Baca One Piece 1078, Vegapunk Penghianat Terungkap, Tujuan York Membelot Diluar Nalar

Sebagaimanan tim PartriotBekasi-PikiranRakyat.com mengutip dari laman berita Reuters, atau negara yang memiliki perjanjian perdagangan bebas dengan Amerika Serikat, atau didaur ulang di Amerika Utara.

Volkswagen mengkonfirmasi pada bulan Desember lalu, bahwa mereka sedang mencari lokasi di Kanada untuk membangun pabrik baterai di Kanada.

Enam bulan setelah penandatanganan nota kesepahaman dengan pemerintah Kanada untuk memastikan akses ke bahan baku utama yang dibutuhkan untuk baterai.

"Kami mempercepat pelaksanaan strategi Amerika Utara kami dengan keputusan untuk membangun produksi sel baterai di Kanada dan pabrik bermerek Scout di Carolina Selatan," kata Kepala Eksekutif VW Oliver Blume dalam sebuah pernyataan pada hari Senin, 14 Maret 2023.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x